Unjuk Rasa Aliansi Mahasiswa Papua Di Grahadi Surabaya


Media Surabaya***. Senin siang (06/07/2015) di depan Gedung Negara Grahadi Jl. Gubernur Suryo Surabaya, terjadi aksi Unjuk Rasa dari Aliansi Mahasiswa Papua Komite Kota Surabaya dengan Tema "Negara Bertanggung Jawab Atas Kejahatan Terhadap Kemanusiaan di Papua" diikuti sekitar 15 orang, Korlap Sdr. Ferry Nasaruddin SH. Dalam aksi tersebut para aksi sambil berorasi serta menyampaikan tuntutan, antara lain : Buka ruang demokrasi seluas-luasnya, berikan kebebasan dan hak menentukan nasib sendiri bagi Rakyat Papua. Tarik Militer (TNI-POLRI) organik dan non organik dari seluruh tanah papua sebagai syarat damai. Tutup Freeport, LNG Tangguh dan MNC lainya yang merupakan dalang kejahatan kemanusiaan di atas Tanah Papua. Poster "Hak menentukan nasib sendiri solusi Demokratis bagi Rakyat Papua.

***Diki***