Dalam rangka mencegah penularan dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19) di beberapa wilayah Kota Surabaya, khususnya Surabaya bagian selatan.

Bertempat di Pasar Keputran Jl. Keputran dilaksanakan Apel Pengamanan Peninjauan Penerapan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) dipimpin oleh Pasiter Kodim 0832/Surabaya Selatan Kapten Inf Kasrun, Jumat (05/02/2021) malam.

Saat itu, Dandim 0832/Surabaya Selatan Kolonel Inf Budi Yuono turut hadir, selanjutnya secara langsung juga membagikan masker kepada para pedagang dan pembeli di Pasar Keputran.

"Malam ini, Kodim 0832/Surabaya Selatan membagikan masker kepada masyarakat, khususnya kepada para pedagang dan pembeli di Pasar Keputran, guna mencegah penularan Covid-19", ungkap Dandim 0832 Kolonel Inf Budi Yuono.

Saat turut serta mendampingi Dandim (Komandan Kodim) 0832, Kapten Inf Kasrun juga menjelaskan, bahwa selain pembagian masker kepada pedagang dan pembeli, di lokasi juga dilakukan pengimbauan Prokes (Protokol Kesehatan).
 
"Serta menyampaikan imbauan kepada pedagang dan pembeli di Pasar Keputran Surabaya, agar tetap mematuhi protokol kesehatan", jelas Kapten Kasrun.

Adapun peserta Apel Gabungan, terdiri dari Kodim 0832/Surabaya Selatan, Yonif Mek 516/CY, Polsek Tegalsari, Satpol PP Kota Surabaya dan Linmas Kota Surabaya.

Serta dihadiri oleh Dandim 0832/Surabaya Selatan Kolonel Inf Budi Yuono Danramil jajaran Kodim 0832, Pastaf (Perwira Staf) Kodim 0832, Muspika Kecamatan Tegalsari dan Petugas Gabungan Penerapan PPKM Kota Surabaya.

Artikel ini telah tayang di webblog kodim0832sbysel.blogspot.com dengan judul : Cegah Corona, Dandim Surabaya Selatan Bagi Masker Kepada Pedagang Dan Pembeli Di Pasar Keputran

MEDIA SURABAYA

{picture#https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg50eTS1AmUdtk9hswT1j4GALeqv0qiq2zoRr0pvxsphOg8h3esdkJidWVoomVK57bn7Og3z95aqoDZKyITZjxHLO9aR6j1dnsCq3A7LTtmC4ErWdjsjdBT7s-LB8q7Eb2G1zz28hbVkTE/s1600/20180107_023259.png} Tahun 2016-2021, Kota Surabaya sebagai Kota sentosa yang berkarakter dan berdaya saing global berbasis ekologi. {facebook#http://facebook.com} {twitter#http://twitter.com} {google#http://google.com} {pinterest#http://pinterest.com} {youtube#http://youtube.com} {instagram#http://instagram.com}
Powered by Blogger.