Kodim 0832 Surabaya Selatan Implementasikan Program Model Kawasan Rumah Pangan Lestari


Media Surabaya***. Kodim 0832/ Surabaya Selatan merupakan satuan teritorial yang berada di pusat kota Surabaya , selain mendukung suksesnya program swasembada pangan yang berada di wilayahnya dengan menerjunkan langsung para Komandan Koramil dengan Babinsanya untuk melakukan pendampingan teknis kepada para kelompok tani tentang cara penanaman padi di areal persawahannya dengan penerapan tehnologi tanam padi jajar legowo. Dalam kesempatan panen ikan patin kemarin ( 04-02-2015) Letkol Inf Rudi Andriono selaku Komandan Kodim juga menekankan kepada jajarannya agar terus melanjutkan program MKRPL yg sudah ada  karena ini juga merupakan program dari Pimpinan TNI-AD selain program swasembada pangan dengan menanam padi , jagung , kedelai dan pelihara ternak juga termasuk salah satunya budi daya ikan dengan memperdayakan kawasan lingkungan rumah untuk membantu mencukupi kebutuhan pangan lainnya , Dandim sangat mengapresiasi apa yg sdh dilakukan Serda Sutoyo Babinsa Desa Kebraon kecamatan Karangpilang dengan mengajak bapak Restu dan beberapa warga RT/RW. 10/04 Ds, Kebraon Kec. Karang Pilang  untuk memanfaatkan waduk yang ada diwilayah Desa binaanya untuk dibuat keramba-keramba dengan ukuran 3x5 Meter dan di tanami ikan Nila , Gurami dan ikan Patin , hal tersebut agar bisa menjadi contoh langsung kepada masyarakat yang berada diwilayah teritorial kodim 0832 / Surabaya Selatan untuk memanfaatkan tanah kosong yg ada di sekitarnya sebagai kawasan rumah lestari . dalam kesempatan yang sama Letkol Inf Rudi Andriono merencanakan akan mengadakan lomba mancing Dandim Cup 2015 di tempat tersebut dengan maksud menjadikan kolam pancing sebagai wahana rekreasi keluarga pungkasnya.
***Gilang***

Kodim 0832