Wujud Kepedulian Terhadap Tempat Ibadah, Anggota TNI AD Bantu Warga Kelurahan Bangkingan


Media Surabaya***. Hari libur merupakan waktu terbaik bagi Anggota TNI AD, yang seharusnya berkumpul dengan keluarga. Namun karena Doktrin yang sudah melekat dijiwa maupun raga setiap prajurit, hari libur masih menyempatkan untuk selalu memahami kesulitan rakyat. Prajurit selalu berupaya untuk menjadi pelopor, untuk mengatasi kesulitan rakyat disekelilingnya. Hal tersebut merupakan aplikasi dari Doktrin, yaitu 8 Wajib TNI yang sudah prajurit terima dan ditanamkan disanubari semenjak mengikuti pendidikan dasar keprajuritan. Seperti terlihat pada hari Minggu 31/05/2015 pagi, warga dan anggota koramil sedang bekerja bahu membahu di RW 1 Kelurahan Bangkingan Surabaya. Serka Masroni dengan penuh semangat membantu pengecoran Masjid Nurul Huda yang terletak di wilayah binaan Koramil 0832/08 Lakarsantri. Seperti apa yang telah disampaikan oleh Serka Masroni, bahwa memang pada hari libur seperti sekarang ini merupakan saat yang tepat bagi Prajurit TNI untuk mengajak warga setempat melakukan karya bakti membenahi salah satu tempat ibadah. Kebetulan tempat ibadah umat Islam yang sedang dibenahi yaitu Masjid Nurul Huda untuk dilakukan pengecoran, tentunya setelah selesai pembenahan masjid semakin membuat nyaman masyarakat setempat untuk melakukan ibadah keagamaan. Demi kenyamanan, kesejahteraan dan rasa aman bagi masyarakat, kita sebagai Prajurit harus ikhlas membantu. Keikhlasan semakin tumbuh dan mengakar kuat dibenak setiap prajurit, tentunya tidak terlepas dari nasehat dan kepemimpinan serta pembinaan Komandan Kodim 0832/Surabaya Selatan saat ini Letkol Inf Rudi Andriono yang selalu dekat dan penuh rasa kekeluargaan dengan para prajurit di jajaran.

***Diki***