Pemeriksaan Instalasi Listrik Penting, Guna Mencegah Kebakaran


Surabaya - Korem 084/Bhaskara Jaya melaksanakan pemeriksaan meteran listrik dan instalasi listrik bertempat di perkantoran Makorem, Kamis, (07/08/2020).

Kegiatan ini dilaksanakan guna mengantisipasi terjadinya kebakaran yang sewaktu-waktu bisa terjadi di Makorem tersebut yang di akibatkan dari konsleting Listrik.

Selain pengecekan instalasi di kantor dan sekitar Makorem juga dilakukan pemeriksaan terhadap sarana pendukung seperti gardu dan tiang listrik yang ada di lingkungan Makorem. Kegiatan ini akan terus dilakukan pengecekan instalasi listrik secara berkala,"kata Erik".
Kapten Inf Erik selaku Komandan Kompi Markas (Dankima) mengimbau kepada Anggota Makorem agar selalu waspada dan berhati hati, banyak kejadian kebakaran di tempat lain karena konsleting listrik. Kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi resiko terjadinya kebakaran khususnya di Makorem, bebernya.