Terjadi aksi unjuk rasa (unras) oleh Buruh Gabungan dari SPSI, KSPI, FSPMI, SPN, SBI Wilayah Jatim, yang mengatasnamakan SAPUJAGAT (Gerakan Buruh Jatim Menggugat) yang diikuti sekitar 700 orang dengan Korlap Sdr. Teguh KSPI Gresik, Sdr. Doni Ariyanto FSPMI Jatim, Sdr. Jazuli FSPMI pasuruan. Aksi unras dilaksanakan di depan Gedung Negara Grahadi Jl. Gubernur Suryo Surabaya, Rabu 30/12/2015 pukul 13.35 WIB.

Aksi massa buruh tiba di depan Gedung Negara Grahadi, selanjutnya melaksanakan orasi serta membawa poster yang bertuliskan, antara lain : Tetapkan UMSK th 201/sesuai rekom Bupati. UMK adalah Hak buruh. Jangan Kamu Khianati Buruh Jatim. 

Aksi unras tersebut juga menyampaikan beberapa tuntutan, yaitu :

1. Tolak penangguhan UMK 2016.
2. Tuntut Gubernur tetapkan UMSK 2016.
3. Tuntut Gubernur sahkan Perda tentang perlindungan Tenaga kerja.
4. Evaluasi dan revisi sistem SOP Disnaker.
5, Tolak PP 78/ 2015 tentang pengupahan.

Melalui 12 orang perwakilan dipimpin Sdr. Jazuli, Doni Aryanto, yang selanjutnya perwakilan diterima di ruang rapat dan di temui oleh Bapak Sukardo (Kadisnakertransduk Jatim) di Ruang Rapat Gedung Negara Grahadi untuk menerima aspirasi massa aksi.

Hasil pertemuan/mediasi disampaikan Kadisnakertransduk Jatim Bapak Sukardo kepada seluruh massa buruh, meliputi :
1. UMSK 2016 Ring 1 dalam proses,  Keputusan Gubernur per 1 Januari akan direalisasikan.
2. Tentang Raperda agendanya sudah masuk ke Gubernur, dan DPRD Jatim Prosesnya sudah masuk Biro Hukum 2016 yang akan dilanjutkan sebagai Referensi Nasional.
3. Dengan Agenda Rapat pada hari ini terkait UMSK besok, diputuskan tanggal 1 Januari 2016 sudah terhitung walaupun hari libur.
4. Nilai presentasi UMSK yang belaku di Ring 1 antara 5 s.d 15 % tertinggi pengajuan UMSKnya adalah Sidoarjo.
5. Terkait pengawasan tenaga kerja, dan SOP, akan dibahas di Dewan Pengupahan.
6. Segala sesuatu yang terkait pengupahan dan tuntutan Buruh yang sekiranya belum terjawab, dan bukan wewenang kita akan disampaikan Ke Gubernur.

Aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh para Buruh Gabungan tersebut, selama berlangsung di depan Gedung Negara Grahadi Surabaya berjalan lancar.

(/San)

MediaSurabaya. Minggu 20/12/2015 pukul 13.00 WIB, di Tambangan sebelah Taman Ronggolawe Sungai Rolak Wonokromo Jl. Joyoboyo - Gunungsari Surabaya, seorang anak remaja tenggelam A.n. Moch. Ramadhany Irgi Laiya (13 thn) Siswa SMP Kelas 1, alamat Pulo Tegalsari, Gang Pasir 1/30 Kec. Wonokromo Surabaya.

Kronologinya sekitar pukul 12.45 WIB, korban bersama temannya 15 orang usia remaja bermain dan berenang di sebelah Tambangan dekat Taman Ronggolawe. Namun sekitar pukul 12.50 WIB tinggal sekitar 14 orang, teman-temannya mengira korban menyelam. Setelah ditunggu beberapa menit, korban tidak kunjung muncul dipermukaan. Pada akhirnya 4 orang teman korban naik dan berteriak minta tolong.

Mobil patroli dari Satpol PP yang kebetulan sedang melewati jalan tersebut mendengar teriakan teman korban, dan langsung melaporkan kejadian itu ke Kasatpol  PP Kota Bapak Ervan. Selanjutnya menghubungi Basarnas untuk dilakukan pencarian korban. Tim yang ikut dalam pencarian, antara lain dari Basarnas Provinsi, Satpol PP, PMK, Satlak PP Linmas, Dishub Kota Surabaya, DKP (Dinas Kebersihan Pertamanan) dan Taifib.

Karena sudah larut malam pencarian dihentikan pada pukul 21.10 WIB, sehingga dilanjutkan keesokan harinya. Pencarian korban tidak sia-sia, Tim Sar Taifib pada pukul 13.00 WIB berhasil menemukan korban pada jarak 200 meter dari tempat tenggelamnya korban. Selanjutnya jenazah korban langsung dievakuasi dengan menggunakan Mobil Ambulance PMI ke RS. Dr. Soetomo untuk dilakukan autopsi.

***D i k i***

Di depan Gedung Grahadi Jl. Gubernur Suryo Surabaya terjadi aksi unjuk rasa (unras) yang mengatasnamakan LSM Gerakan Pemberantasan Kejahatan lingkungan yang beralamatkan Dukuh Krajan Wringinanom RT.01 RW.05 Gresik, Kamis 7/12/2015 Pkl 10.35 WIB.

Aksi unras tersebut mengangkat issue tentang "Jatim Darurat B3" (Bahan Bahaya dan  Beracun ), diikuti sekitar 10 orang dengan Korlap Sdr. Rully Mustika Adya. Aksi massa menggelar poster yang bertuliskan "JATIM DARURAT B3. (Bahan Berbahaya dan Beracun).

Sedangkan tuntutan yang disampaikan para aksi, yaitu :
Mendesak Pemerintah Provinsi Jatim untuk membangun pusat pengolahan limbah B3 (Bahan berbahaya dan Beracun).
Menuntut Pemerintahan Jatim untuk perbaikan tata kelola B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun).
Penguatan upaya pengawasan dan pengendalian.
Memberikan efek jera kepada pelaku Piadana pelanggaran B3. Aksi unjuk rasa tersebut selama berlangsung di depan Gedung Grahadi berjalan damai.

(/san)

Minggu 22/11/2015 pukul 08.15 WIB di sekitar lapangan dan tiap tiap RT di wilayah RW.4 Kel. Ketintang ramai oleh Ibu-Ibu yang sedang melaksanakan Senam Lansia diikuti sekitar 250 orang. Tidak lama setelah melaksanakan senam lansia tersebut, dilanjutkan acara penanaman pohon,  antara lain pohon : jambu merah 70 pohon , sirsak 65 pohon , tanjung 60 pohon, bisbul 33 pohon.

Acara ini diselenggarakan oleh Hotel The Alana dan dihadiri oleh JM Hotel The Alana beserta Karyawan, Staf Kelurahan Ketintang, Babinsa Kel. Ketintang, Bhabinkamtibmas, Ketua RW.4 dan warga setempat.

Bahwa kegiatan penanaman pohon yang sedang dilakukan saat ini untuk memperingati hari penanaman pohon sedunia. Peserta dari penanaman pohon merupakan warga lansia seluruh RT. se-RW.4 Kel. Ketintang, Kec. Gayungan Surabaya”, jelas Babinsa Kel. Ketintang Serda Ajat Sudrajat Koramil 0832/05 Gayungan.

Serda Ajat menambahkan, di pagi yang cerah ini para Ibu-Ibu Lansia setelah melaksanakan Senam Lansia dengan penuh semangat dan senang hati turut serta membantu penanaman pohon dan dilanjutkan foto bersama dengan pihak penyelenggara”, Pungkas Babinsa Serda Ajat.(/diki)

Sabtu 21/11/2015 telah terjadi kebakaran di Gereja Behtel Injil Kesepuhan Pimpinan Pdt. Bapak Johnes Roedy Jl. Wonorejo lV No.77 RT.07 RW.VI Kel. Wonorejo Kec. Tegalsari Surabaya. Pada pukul 19.30 WIB  berawal dari konsleting listrik arus pendek, sehingga api menjalar dari kamar Siswa Dik Kependetaan Kamar Mess 1 ke kamar 2 & 3. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 23.35 WIB oleh 2 Unit Armada PMK Grudo, 3 Unit Armada Pmk Pasar Turi, Anggota Polsek Tegalsari, Bhabinkamtibmas, serta Babinsa Kel. Wonorejo dan dibantu masyarakat setempat. Untuk sementara diketahui kerugian harta benda tidak bergerak diperkirakan sekitar 500 juta rupiah, dan tidak ada korban jiwa.(/gilang)

Media Surabaya***. Bertempat di Stadion Brawijaya Jl. Brawijaya 39 Surabaya dilaksanakan Final Turnamen Sepak Bola "Danrem Cup U-21" Korem 084/Bhaskara Jaya Tahun 2015 dengan menjunjung tinggi sportivitas untuk memperebutkan Piala Danrem 084/Bhaskara Jaya dalam rangka memperingati HUT Korem 084/Bhaskara Jaya ke 49 Tahun. Turnamen sepak bola tersebut diikuti 8 tim yang mewakili Kodim-kodim yang berada di Jajaran Korem 084/Bhaskara Jaya, antara lain : Kodim 0816/Sidoarjo, Kodim 0817/Gresik, Kodim 0826/Pamekasan, Kodim 0827/Sumenep, Kodim 0828/Sampang, Kodim 0829/Bangkalan, Kodim 0830/Surabaya Utara, Kodim 0832/Surabaya Selatan. Pelaksanaan babak penyisihan dan semifinal turnamen sepak bola tersebut sudah berlangsung pada tanggal 29, 30, 31 Juli 2015 yang menggunakan Stadion Brawijaya Surabaya & Lapangan Arhanudse-8 Sidoarjo.
Sedangkan pada hari Senin pagi tadi (03/08/2015) pukul 08.00 WIB di Stadion Brawijaya Surabaya telah dilaksanakan pertandingan untuk memperebutkan juara 3 dan 4 yang mempertemukan antara Tim Kodim 0817/Gresik vs Tim Kodim 0816/Sidoarjo yang dimenangkan oleh Tim Kodim 0817/Gresik dengan skor 3-1 melalui adu penalti, sehingga Tim Kodim 0817/Gresik meraih juara 3 dan Tim Kodim 0816/Sidoarjo meraih juara 4. Selanjutnya pada pukul 15.22 WIB dilaksanakan pertandingan final untuk memperebutkan juara 1 dan 2 yang mempertemukan antara Tim Kodim 0832/Surabaya Selatan vs Kodim 0826/Pamekasan. Pada laga sore hari tadi Tim Kodim 0832/Surabaya Selatan berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 2 : 1 atas lawannya Tim Kodim 0826/Pamekasan.
Danrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf Muhammad Nur Rahmad berkesempatan hadir pada pertandingan final ini dan dihadiri para Dandim dari Jajaran Korem 084/Bhaskara Jaya.
Perlu diketahui bahwa turnamen kali ini bagi Juara 1 mendapatkan Uang Pembinaan sebesar Rp. 5.000.000,-. Juara 2 mendapatkan Uang Pembinaan Rp. 3.000.000,-. Juara 3 mendapatkan Uang Pembinaan Rp. 2.000.000,-. Juara 4 mendapatkan Uang Pembinaan Rp. 1.000.000,-. Selain Uang Pembinaan bagi Tim Kodim yang juara, masing-masing mendapatkan Piala & Piagam.
Pelaksanaan pertandingan final kali ini banyak dihadiri suporter dari kedua Tim untuk memberikan dukungannya baik dari Kodim 0832/Surabaya Selatan maupun Kodim 0826/Pamekasan, maupun suporter dari Kodim-Kodim lainnya dari Jajaran Korem 084/Bhaskara Jaya yang turut serta menyaksikan dan meramaikan jalannya pertandingan final yang berlangsung pada sore hari tadi.
Diselenggarakannya turnamen ini diharapkan semakin memupuk dan meningkatkan jiwa sportivitas antar pemain, khususnya cabang olah raga sepak bola di wilayah binaan Korem 084/Bhaskara Jaya.
Dengan meraih Juara 1 Tim Kodim 0832/Surabaya Selatan jangan cepat berpuas diri. Apalagi sebagai pemain yang masih berusia muda, harus terus berlatih untuk mempersiapkan diri secara fisik dan mental untuk mengikuti pertandingan berikutnya yaitu Turnamen Sepak Bola "Pangdam Cup U-21" yang sesuai rencana akan diselenggarakan dalam waktu dekat. Sehingga semakin banyak mengikuti turnamen, tentunya semakin menambah pengalaman bertanding", jelas Dandim 0832/Surabaya Selatan Letkol Inf Rudi Andriono.

***Diki***

Media Surabaya***. Pada saat lebaran ke 2, pada hari Sabtu 18/07/2015 sekitar pukul 13.00 WIB telah terjadi kebakaran kos-kosan milik Bapak Candra Jl. Petemon Timur No.32 Surabaya. Kejadian kebakaran diketahui setelah ada kepulan asap dari lantai 2 tempat Kos yang diduga konsleting listrik (arus pendek). Sebanyak 8 unit mobil PMK dari Pasar Turi 4 Unit, PMK Pemkot 2 Unit , PMK Grudo 2 Unit tiba di lokasi kebakaran. Sekitar pukul 13.40 WIB api dapat dipadamkan oleh petugas PMK dan di sekitar area masih dilakukan pembasahan. Untuk sementara, akibat kejadian kebakaran ini tidak terdapat korban jiwa dan kerugian materiil 4 unit kamar Kos ukuran 3x4 hangus terbakar. Kejadian kebakaran saat ini masih dalam penyelidikan oleh pihak Polsek Sawahan.

***Diki***

Media Surabaya***. Senin siang (06/07/2015) di depan Gedung Negara Grahadi Jl. Gubernur Suryo Surabaya, terjadi aksi Unjuk Rasa dari Aliansi Mahasiswa Papua Komite Kota Surabaya dengan Tema "Negara Bertanggung Jawab Atas Kejahatan Terhadap Kemanusiaan di Papua" diikuti sekitar 15 orang, Korlap Sdr. Ferry Nasaruddin SH. Dalam aksi tersebut para aksi sambil berorasi serta menyampaikan tuntutan, antara lain : Buka ruang demokrasi seluas-luasnya, berikan kebebasan dan hak menentukan nasib sendiri bagi Rakyat Papua. Tarik Militer (TNI-POLRI) organik dan non organik dari seluruh tanah papua sebagai syarat damai. Tutup Freeport, LNG Tangguh dan MNC lainya yang merupakan dalang kejahatan kemanusiaan di atas Tanah Papua. Poster "Hak menentukan nasib sendiri solusi Demokratis bagi Rakyat Papua.

***Diki***

Media Surabaya***. Senin siang (06/07/2015) perkembangan situasi terkait permasalahan tanah antara warga lakarsantri dengan pihak pengembang PT. Intiland yang melibatkan Ketua RW. 6 Sdr. Sariono yang saat ini ditahan di Polrestabes surabaya dan berujung pada aksi unjuk rasa di Mapolrestabes Surabaya oleh Warga RW.10 Kuwukan Lakarsantri sekitar 150 orang dipimpin Sdr. Yudi Wibowo terkait "Kasus tanah antara warga Kuwukan Lakarsantri dengan PT. Intiland" selama ini kompensasi yang sudah direalisasi oleh PT. Intiland adalah Balai RW, Masjid dan akhirnya warga melakukan pemagaran / penutupan akses jalan, kemudian Ketua RW dilaporkan oleh PT. Intiland  dikenakan pasal pemerasan". Perwakilan 5 orang diterima di Ruang Wakasat Reskrim Polrestabes Surabaya oleh Kompol Manang Soebeti, SIK, yaitu : Yanto, Solihun, Kusnadi, Rosidi, Kasto. Permintaan dari perwakilan, meliputi : Agar Ketua RW. 6 Sdr. Sariono ditangguhkan penahanannya. Agar dikaji ulang Pasalnya tersebut di atas. Pak Sariono terkait dengan masalah apa sampai ditahan. Tanggapan : Bahwa Sdr. Sariono sekarang sedang menjalani materi proses Penyidikan di Reskrim terkait Perkara dengan PT. Intiland dimana berkasnya akan segera selesai dan akan dilimpahkan ke Kejaksaan dan disidangkan. Warga jangan khawatir, yang bisa menentukan bersalah atau tidak adalah proses di PN Surabaya. Selanjutnya Pewakilan menanyakan kepada Penyidik perkara apa yang disangkakan kepada Pak RW.6 Sariono dan dijawab oleh Penyidik yaitu kasus penutupan akses jalan umum dan Pak Sariono tidak kooperatif juga saat diperiksa, penyidik melakukan penahanan karena ada pelapor dan sudah terdapat bukti yang cukup serta Pasal yang disangkakan Pasal ancaman kekerasan yaitu Pasal 335. Jawaban Wakasat Reskrim Polrestabes Surabaya : "Akan disampaikan kepada Kapolrestabes Surabaya terkait keinginan dan tuntutan warga Kuwukan, agar Pak Sariono ditangguhkan, namun masalah penangguhan atau tidak adalah kewenangan Kapolrestabes Surabaya". Aksi unjuk rasa selesai pukul 12.15 Wib massa membubarkan diri.

***Gilang***

Media Surabaya ***. Jumat Pagi (03/07/2015). Komitmen Kodim 0832/Surabaya Selatan untuk mendukung program pemerintah tentang swasembada pangan, ditindak-lanjuti dengan menerjunkan para Babinsa untuk melakukan pendampingan petani di sawah. Hal ini terus dilakukan, agar bisa meningkatkan produktivitas hasil tanaman terus dilakukan. Seperti yang disampaikan Babinsa Kodim 0832/Surabaya Selatan yang pada saat itu mendampingi Ir. Indahati (PPL Kecamatan Wiyung) dan Ketua Pok Tani Bapak Kamsur di wilayah Kelurahan Wiyung Surabaya untuk melakukan pengecekan pompa air. Bahwa pompa air yang ada berukuran tidak terlalu besar, karena memang dikhususkan untuk petani dengan lahan pertanian yang jauh dari jaringan irigasi. Harapannya, pompa air ini bisa dimanfaatkan petani untuk mengambil air dari jaringan irigasi. Selama ini ada sejumlah areal persawahan yang tidak terjangkau jaringan irigasi. Semoga, pendampingan bagi para petani oleh Babinsa untuk selalu melakukan pengecekan pompa air bisa membantu kesulitan petani. Kami juga selalu mengawasi distribusi pupuk bersubsidi bagi petani, agar distribusi pupuk tepat sasaran dan mencegah terjadinya permainan harga pupuk yang cenderung akan merugikan petani," kata Serma Sugeng.
***Diki***

Mediasurabaya***. Kamis siang (02/07/2015) telah terjadi aksi unras oleh alliansi Mahasiswa Papua Surabaya (AMP KKS) dengan jumlah massa 30 orang di Gedung negara grahadi Jl.Gubernur suryo Surabaya dengan korlap Sdr.Plemon. Massa aksi longmarch dari Hotel Shantika Jl. Pandegiling dikawal dari pihak kepolisian, selanjutnya berorasi serta membentangkan spanduk yang bertuliskan : kupas tuntas kekerasan di tanah papua yang dilakukan oleh oknum TNI/Polri, rezim Ir. Joko Widodo segera tanggung jawab atas segala macam pembunuhan di Papua. Aksi unjuk rasa menyampaikan pernyataan sikap yang dibacakan oleh perwakilan massa aksi, intinya meminta Presiden untuk segera menarik TNI/POLRI dan intelijen yang berada di Papua. Segera menutup perusahaan asing yang ada di tanah Papua karena itu ilegal. Segera mengusut tuntas permasalahan pembunuhan yang dilakukan oleh oknum TNI/Polri di Papua.

***Gilang***

MediaSurabaya***.  Rabu siang (01/07/2015) di Rumah Kediaman Direktur Utama PT. Yanaprima Hastapersada (Sdr. H. Umar Usman) Jl. Sidosermo PDK 1A Kav 268/269 Surabaya, terjadi aksi unjuk rasa oleh sekitar 200 orang Karyawan yang tergabung dalam PUK PT.  Yanaprima Hastapersada Kab. Sidoarjo, dipimpin oleh Sdr. Rony Ishak, Hasyim, Agus dan Tjatur). Para pengunjuk rasa menyampaikan tuntutan, antara lain desak Gubernur Jatim berikan perlindungan kerja, desak Gubernur Jatim selesaikan masalah mogok kerja, tuntut Bupati Sidoarjo beri kepastian hukum tentang Mogok kerja, tuntut Jajaran Perusahaan bertanggung jawab atas mogok kerja. Selanjutnya 10 orang perwakilan diterima oleh Kapolsek Wonocolo di depan Rumah Dirut PT. Yana Prima, namun pemilik rumah yaitu Bapak Umar sedang berada di RS. karena sakit/opname dan Ibu mertuanya juga sedang sakit di rumah, namun salah satu perwakilan minta masuk untuk mengecek kebenaran sakitnya ibu mertua Bapak Umar yang didampingi oleh Kapolsek Wonocolo dan 3 orang warga sekitar. Inti pertemuan, bahwa semua pesan dan tuntutan massa aksi akan disampaikan kepada Bapak Umar selaku Direktur PT. Yana Prima. Unjuk rasa selesai dengan lancar dan aman, selanjutnya massa aksi bergeser menuju ke Direktur Utama yang ada di Jl. Dharma Husada Indah Timur M-199 Mulyorejo Surabaya.

***Diki***

Media Surabaya***. Selasa siang (30/06/2015) di Kantor Rukan Golden Palace A21-A23 Jl. HR. Muhammad Surabaya, telah terjadi aksi unjuk rasa dari DPC KEP SPSI Kab. Sidoarjo ( PT. Yana Prima Hastapersada) terkait pelanggaran UU Ketenagakerjaan di PT. YPH Sidoarjo, diikuti sekitar 250 orang, Korlap Sdr. Soekardji (Ketua DPC KEP SPSI Sidoarjo) dan Syamsul Huda (Ketua PUK KEP SPSI PT. YPH). Dalam aksi tersebut para aksi sambil berorasi bergantian, serta menyampaikan tuntutan yang intinya : usut tuntas terkait penelantaran karyawan  di PT. YPH Sidoarjo. Usut tuntas Union Busting di PT. YPH Sidoarjo. Agar seluruh karyawan PT. YPH diikut-sertakan BPJS. Selanjutnya para aksi menuju Graha Family di kediaman pimpinan PT. YPH dan melaksanakan orasi, namun karena pimpinan PT. YPH tidak ada di tempat massa pengunjuk rasa akhirnya membubarkan diri.

***Diki***

Media Surabaya***. Selasa siang (16/06/2015) di depan Kantor Disnaker Kota Jl. Jemursari Timur II No. 2 Surabaya, terjadi aksi unjuk rasa dari FSPMI terkait pelanggaran UU Ketenagakerjaan di PT. DCP (Duta Cipta Pakar Perkasa) diikuti sekitar 80 orang dengan Korlap Sdr. Dony A (Ketua FSPMI Surabaya) untuk menyampaikan tuntutan antara lain kepada Disnaker Kota Surabaya untuk bekerja secara profesional sesuai dengan UU Ketenagakerjaan. PT. DCP (Duta Cipta Pakar Perkasa) segera  melaksanakan perjanjian kerjasama tentang pemberian rapelan gaji pembayaran tahun 2014 untuk karyawan. Selanjutnya para aksi menuju rumah pimpinan Yacobus Jl. Raya Darmo Surabaya.

***Diki***

Media Surabaya***. Selasa siang (16/6/2015) di depan Pengadilan Negeri Surabaya Jl. Arjuna No. 16 Surabaya terjadi aksi unras dari Kelompok Bonek sekitar 70 orang dengan Korlap Sdr. Andi Peci, bertujuan untuk mengawal jalannya sidang di Ruang Kartika I tentang kasus Perdata Kepengurusan Persebaya Surabaya dipimpin oleh Hakim ketua Sdr. Hari Widodo SH. MH. Mengingat surat kuasa dari PSSI An. Rahmad Ridwan belum bisa menunjukkan surat aslinya (berupa FAX), sehingga tergugat harus menyelesaikan surat aslinya. Konsekuensinya apabila tergugat selama 1 minggu belum dapat menunjukkan keasliannya, maka dianggap kalah. Sidang ditunda hingga hari Selasa 23 Juni 2015 pukul 09.00 WIB.

***Gilang***

Media Surabaya***. Senin siang (15/06/2015) di depan Gedung DPRD Kota Surabaya Jl. Yos Sudarso 18-22 Surabaya terjadi aksi unjuk rasa dari kelompok penyewa tanah Masjid Kalilom Lor Surabaya diikuti sekitar 20 orang, Korlap Sdr. Muhammad Umbri. Para aksi tiba di depan Gedung DPRD Kota Surabaya sambil berorasi secara bergantian dengan membawa poster yang bertuliskan, antara lain kembalikan tanah Masjid, bentuk takmir Masjid yang jujur, laskar penyelamat masjid, hukum tegak, tanah masjid selamat. Aksi dilakukan dengan mengangkat isu terkait perubahan status tanah Masjid menjadi milik pribadi/perorangan. Perwakilan Warga Kalilom Lor Surabaya sebanyak 15 orang Hearing di Ruang Komisi A ditemui oleh Ketua Komisi A Ibu Herlina Harsono Nyoto,S.Psj,M dan D. Adi Sutar Wijono menyampaikan tanggapan bahwa Bapak Umri selaku penyewa tanah Masjid Kalilom Lor Surabaya tersebut kami sewa sudah puluhan tahun dari H. Husen selaku Takmir kok sekarang ada yang mengatakan tanah tersebut milik perorangan. Tanggapan H. Husen Yasin, bahwa tanah wakaf masjid tersebut oleh pihak penyewa dikaplingkan untuk kepentingan pribadi, padahal tanah tersebut kontraknya selesai. Sedangkan dari pihak Kelurahan menyampaikan bahwa tanah tersebut tercatat didata Kelurahan, merupakan aset masjid bukan tanah perorangan dan tanah tersebut dijual ke CV. Handika. DPRD menyampaikan tanggapan tentang hal tersebut, bahwa kalau ada masalah tentang aset, negara sudah mengatur agar diselesaikan dengan cara pengadilan. Karena menyangkut aset warga Kali Lor, agar diselesaikan menurut koridor-koridor negara. Masalah ini harus diselesaikan secara musyawarah untuk mencapai mufakat, supaya tercipta situasi kondusif dan keamanan dan selalu kordinasi supaya masyarakat tidak resah.

***Diki***

Minggu (14/06/2015) pagi di depan Taman Bungkul Jl. Darmo Surabaya dilaksanakan Jalan Sehat Bung Karno oleh PDIP, diikuti sekitar 5000 orang peserta dan seluruh jajaran DPC/DPD. Rute yang dilewati Star : Depan Taman Bungkul - Jl.Darmo - Jl.Basuki Rahmad - Patung Karapan sapi - Jl. PB. Sudirman - Jl. Raya Darmo - Depan Taman Bungkul (Finish). Jalan sehat ini diberangkatan oleh Wakil Walikota Ir. Wisnu Sakti Buana, dan dilanjutkan pembagian Doorpres oleh panita jalan sehat.

***Gilang***

Minggu (14/06/2015) malam di halaman Balai Kota Surabaya dilaksanakan Silaturahmi Akbar Arek-Arek Suroboyo 2015 dengan tema "Suroboyo Opo Jaremu Rek" oleh Laskar PEMUDA Pusura, seluruh elemen masyarakat arek-arek Suroboyo, KNPI, PAS, Gapensi,  Komunitas Club Motor, Ormas, Seniman, Musisi, Atlet se-Kota Surabaya  sekitar 2000 orang dipimpin Sdr. Mikdong Hengki Tanaeng, Yang di hadiri oleh Walikota Surabaya, Danrem 084/BJ, Kapolrestabes Surabaya, Kalpolres Tanjung perak, Camat dan Lurah Pembawa acara Suro                                       Ngelantur dan Rina (TVRI). Acara diisi Doa bersama oleh Habib Hubsein dan Pemutaran pidato bung Tomo, pementasan tari remo, pembacaan puisi oleh Ckk Khusnan dan dilanjutkan hiburan musik symphoni dari grup musik lokal Surabaya. Pada kesempatan acara Walikota Surabaya Ibu Tri Rismaharini menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh jajaran dan masyarakat Surabaya serta menjaga dan menghargai jasa para pahlawan dan pada akhir tahun 2015 mari kita siapkan untuk menyambut MEA (Masyarakat Economi Asean) dan jangan sampai kita menjadi penonton di negara kita sendiri.

***Diki***

Minggu (14/06/2015) siang di Rajasa Room Hotel Bumi Surabaya Jl. Basuki Rahmat Surabaya, dilaksanakan acara penutupan Pra Kongres III Persatuan Alumni GMNI dan diikuti sekitar 75 orang peserta. Acara ini dihadiri oleh Gubernur Jatim DR. H. Soekarwo dengan Tema Jalan Trisakti menuju Tatanan Masyarakat Pancasila. Sambutan disampaikan Sekjen  GMNI Pusat dan pembacaan hasil Pra Kongres, bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari kelahiran Pancasila ke-70 dan kongres GMNI ke-3 pada bulam Agustus di Balikpapan. Kekuatan GMNI adalah intelektual, kekuatan Sukarnois/nasionalis. Sehingga GMNI mengambil andil untuk peralihan demokrasi Indonesia yang lebih baik. Apabila berbicara Pancasila, maka kita sepakat bahwa Pancasila diambil dari pidato Sukarno tanggal 1 Juni 1945 dan diimplementasikan kebijakan ipoleksosbud di Indonesia dan strategi perjuangan kita. Sambutan sekaligus Penutupan Pra Kongres GMNI oleh Ketua umum PP PA GMNI Bapak Soekarwo, mnyampaikan bahwa inti dari ajaran Trisakti Bung Karno adalah musyawarah mencapai mufakat dan gotong royong, untuk itu diharapkan kata-kata tersebut bukan hanya jadi judul dalam Pra Kongres GMNI saat ini, tetapi dapat diimplementasikan dalam berorganisasi dan pemerintahan. Mengajak ajaran-ajaran Sukarnois yang dianut oleh GMNI, dan dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat. Bukan hanya sekedar ajaran atau slogan semata.                                     

***Diki***

Minggu (14/06/2015) pagi di depan Gedung Grahadi  Jl. Gubernur Suryo Surabaya dilaksanakan Pawai dan Tarhib Ramadhan 1436 H dengan Tema "Raih Kemenangan Bersama Umat Tegakkan Khilafah", yang dilakukan oleh sekitar 750 orang  DPD Hizbut Tahrir Indonesia Kota Surabaya, penanggung jawab Ustad Moh. Ismail Yusanto. Dalam acara ini dibuka pembacaan ayat suci Alquran yang dibacakan oleh Ustad Arifin. Dilanjutkan pembacaan tauziah dan menyampaikan seruan yang disampaikan oleh Ustad Moh. Ismail Yusanto, yang menyampaikan bahwa kepada seluruh umat islam untuk menjalankan ibadah puasa Ramadhan dengan sebaik-baiknya, didasari keimanan dan niat ikhlas mencari ridho Alloh SWT. Selain itu umat islam harus lebih giat dan bersemangat dalam berjuang untuk menegakkan syariah dan khilafah di muka bumi, dan tegaknya khilafah yang menerapkan syariah secara kaffa. Sebaliknya seluruh tempat makziat, termasuk berbagai tempat hiburan yang lazim digunakan kemakziatan harus ditutup. Bukan hanya di bulan Ramadhan, tetapi di luar bulan Ramadhan karena mengingat mayoritas penduduknya muslim. Tauziah juga disampaikan oleh Ustad Ibnu Ali, bahwa mengingatkan kepada seluruh umat islam didalam bulan Ramadhon adalah bulan ketaatan dan murqabah. Maka dari itu, mari kita laksanakan dengan penuh kusuk dan keikhlasan. Disampaikan pula oleh Ustad Amin, bahwa bulan Ramadhan bulan kemenangan bagi umat islam untuk melakukan segala bentuk kesucian dan bulan yang memberikan janji-janji kebaikan. Selanjutkan pembacaan disampaikan oleh Ustad Nur Kholis bahwa marhaban ya Ramadhan bulan Ramadhan adalah bulan yang permulaannya rahmat, pertengahannya ampunan dan akhirnya adalah pembebasan dari siksa api neraka. Dan barang siapa yang meringankan beban pembantunya, niscaya Alloh SWT akan mengampuni dosanya. Dilanjutkan pembacaan doa yang disampaikan oleh Ustad Syarifudin, dan selanjutnya peserta Pawai melakukan long mars dengan route Star depan Grahadi - Jl. Panglima Sudirman puter balik patung kerapan sapi -Jl Basuki Rahmad - depan Grahadi Jl. Gubernur Suryo (Finish).

***Gilang***

Media Surabaya. Rabu 10 Juni 2015 pagi di Kantor kepemudaan dan keolahragaan Provinsi Jatim Jl. Kayun 56 Surabaya terjadi aksi unjuk rasa dari Ikatan Mahasiswa Bangkalan (IKAMABA) Surabaya pecinta sepak bola Indonesia yang diikuti puluhan orang yang dipimpin Sdr. Nur Hakim dan Johan Ariyanto dengan membawa spanduk dan poster bertuliskan : Reformasi PSSI menuai prestasi. # save PSSI, Ikamaba surabaya. Sepak bola Indonesia harus diselamatkan. Menteri Imam Nahrowi jangan gentar melawan penjahat. Perwakilan 15 orang diterima di Ruang Rapat Kadispora oleh Sdr. Sugeng Riyono (Kepala Kepemudaaan dan Keolahragaaan). Dalam aksi tersebut menyampaikan tuntutan antara lain : Lengserkan Lanyalla dari Ketua Umum PSSI dan selamatkan PSSI. Segera Reformasi PSSI, Menpora jangan gentar melawan mafia bola. PSSI selama ini hanya dipolitisasi kaum borjuis yang tidak berfikir prestasi. Tanggapan kadispora, bahwa "Kami terima aspirasi dari temen IKAMABA, dan akan kami tindak lanjuti ke kementerian Pemuda dan Olahraga Pusat. Aksi berakhir pada siang hari, berjalan tertib dan lancar.
***Diki***




Kota Surabaya dinilai rawan untuk semua jenis bencana alam. Sebagai kesiapan dalam penanganan bencana yang terjadi di Kota Pahlawan, Kodim 0832/Surabaya Selatan menggelar Latihan Posko I operasi bantuan kemanusiaan di Makodim Surabaya Selatan, Selasa s.d Kamis (09-11/6/2015).
Kegiatan itu melibatkan jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dari berbagai unsur terkait penanganan bencana alam banjir yang berada di Kota Surabaya. Komandan Kodim 0832/Surabaya Selatan, Letkol Inf Rudi Andriono, sebagai Satlak PRCPB (sebagai Komandan Pasukan Reaksi Cepat Penangulangan Bencana), menjelaskan kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka operasi militer selain perang.
“Jajaran TNI harus mampu berdampingan dengan instansi terkait dalam penanganan bencana. Meski daerah sudah ada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), namun penanganan bencana juga merupakan salah satu tugas TNI sesuai undang-undang (UU),” paparnya ketika ditemui wartawan di sela-sela Latihan Posko I. Melalui latihan ini diharapkan saat bencana terjadi tidak ada kecanggungan dalam penanganan, termasuk diantaranya pola koordinasi maupun pembagian tugas yang jelas. “Karena itu perlu untuk menyinkronkan aturan-aturan yang ada di kami (TNI) dengan instansi lain yang terkait, supaya ketika penanganan bencana alur komunikasi lancar terutama pembagian tugasnya,” ungkap Dandim 0832.
Dandim mengakui secara teori penanganan bencana mudah dilakukan tetapi pada praktiknya saat bencana terjadi, tanpa pola koordinasi yang baik bisa jadi penanganan tidak maksimal.
Sehingga, pihaknya terus mematangkan kesiapan personil Kodim, berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat untuk penanganan bencana.
Kunci keberhasilan penanganan bencana menurut dia yakni pola koordinasi yang bagus, persamaan prosedur penanganan dengan instansi terkait, sehingga mendukung koordinasi saat penanganan bencana.

(Gilang)

Media Surabaya. Selasa 09 Juni 2015 pagi dilaksanakan aksi Damai (Istighosah) di Kantor Kejaksaan Tinggi Jawa Timur Jl. A. Yani Surabaya, oleh Forum Santri Anti Korupsi (FORSAK), massa sekitar 50 orang dengan penanggung jawab aksi Sdr. Tjetjep Mohammad Pranoto. Para aksi langsung melaksanakan pengajian dan Doa bersama serta dilanjutkan sholawatan. Aksi selesai siang hari berjalan tertib dan lancar.
***Gilang***

Kamis 04 Juni 2015 pagi di Lapangan Asrikaton Desa Asrikaton Kecamatan Pakis Kabupaten Malang dilaksanakan Aksi KSP (Koperasi Simpan Pinjam)/USP ( Usaha Simpan Pinjam ) Jawa Timur Peduli  yang diikuti sekitar 2.000 orang dalam rangka Hari Koperasi ke - 68 dengan tema Koperasi Kuat, Rakyat Sejahtera, KSP/USP Turut Menggerakkan Roda Perekonomian Bangsa. Pejabat yang hadir antara lain Asisten Kesra Pemprov Jatim Bapak Dr. H. Asyhar MM, Bupati Kabupaten  Malang Bapak H. Rendra Kresna, Kabid. UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) Dinas Koperasi dan UMKM Pemprov. Jatim Ibu Nungky Poesponegoro. Laporan Panitia yang diwakili oleh Kabid. UMKM Dinas Koperasi dan UMKM Pemprov. Jatim Ibu Nungky Poesponegoro,  yg intinya Ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten  Malang dan Masyarakat Kecamatan Pakis yang telah mendukung terselenggaranya acara KSP/USP Peduli. Bahwa acara KSP/USP Peduli dengan kegiatan membagikan sembako kepada 3.500 orang di 15 Desa Kecamatan Pakis dan terselenggara atas dana murni dari KSP/USP Jatim, dan 15 Desa yang mendapatkan bantuan antara lain Ds. Mangliawan, Ds. Saptorenggo, Ds. Asrikaton, Ds. Tirtomoyo, Ds. Bunut Wetan, Ds. Pakis Kembar, Ds. Pakis Jajar, Ds. Sumber Pasir, Ds. Suko Anyar, Ds. Pucang Songo, Ds. Banjarejo, Ds. Kedungrejo, Ds. Ampeldento, Ds. Sumberkradenan, Ds. Sekarpuro. Sambutan oleh Asisten Bidang Kesra Pemprov. Jatim Dr. H Asyhar MM yang mewakili Wagub Jatim dan menyampaikan permintaan maaf bahwa Wagub Jatim Bapak H. Syaifullah Yusuf tidak dapat menghadiri acara KSP/USP Peduli, dikarenakan ada kegiatan yang bersamaan. Apresiasi kepada KSP/USP Jatim dan mendukung kegiatan ini yang telah beroperasi semenjak Tahun 2008 dengan tujuan utama meningkatkan  kesejahteraan rakyat. Bahwa dengan terselenggaranya acara ini KSP/USP di Jatim yang telah dikelola dengan baik, dan Pemprov. Jatim berharap agar kegiatan ini terus dilaksanakan serta ditingkatkan lagi. Menghimbau kepada masyarakat untuk masuk menjadi anggota KSP/USP, sehingga dengan permodalan dari KSP/USP, masyarakat dapat melaksanakan usaha demi peningkatan kesejahteraan. Pemprov Jatim mendukung KSP/USP Jatim dengan menciptakan kondisi yang kondusif dalam bidang perekonomian. Penyerahan secara simbolis bantuan sembako kepada perwakilan masyarakat Kecamatan Pakis Kabupaten Malang oleh Bapak Bupati Kabupaten Malang dan Asisten Kesra Pemprov Jatim. Bupati Malang Bpk. H. Rendra Kresna yang intinya bahwa Pemkab Malang mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako yang diberikan kepada masyarakat Kecamatan Pakis Kabupaten Malang. KSP sebagai lembaga mikro perekonomian perlu didukung karena tujuan yang mulia demi peningkatan kesejahteraan masyarakat. KSP memberikan kesempatan permodalan untuk melaksanakan usaha. KSP di Kabupaten Malang dalam kesehariannya tetap diawasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan) Kabupaten Malang. Selesai  acara, selanjutnya Para Kades membagikan sembako kepada masyarakat yang telah ditunjuk.

Rabu 03 Juni 2015 di Gedung Dome UMM Universitas Muhamadiyah Malang Jl. Raya Tlogomas No. 246 Kecamatan Lowokwaru Kota Malang, dilaksanakan acara Pelantikan Angkatan ke-6 Relawan Peace Corp yang diikuti sekitar 200 orang dalam rangka Kerjasama di bidang Pendidikan antara Negara Indonesia dan Negara Amerika Serikat. Pejabat yang hadir meliputi Konsul Jenderal Amerika Serikat  Mr. Joaquin Monserrate, Perwakilan Rektor UMM Bapak Drs. Suparto Mpd, Perwakilan Bapenas (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia) Bapak Drs. Wariki Sutikno, Msc., Perwakilan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Bapak Ananto Kusuma Seta, Ph. D, Perwakilan Kemenlu RI Bapak I Gusti Ngurah Ardiyasa, Perwakilan Pemprov Jatim Bapak Beni Sampiwarto. Countri Director US Peace Corps Indonesia Ibu Nina Favor. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan menyanyikan Lagu Kebangsaan Amerika Serikat. Sambutan dari Perwakilan Rektor UMM oleh Bapak Drs. Suparto Mpd bahwa Pelatihan Pra Tugas Relawan Peace Corps di UMM saat ini adalah Angkatan ke -6. Pondasi prinsip kerjasama di bidang pendidikan antara kedua negara ini dimulai semenjak Pemerintahan Presiden  Soekarno dengan Pemerintahan Presiden Kenedy. Kerjasama bidang pendidikan yang telah lama vakum dilanjutkan pada masa Pemerintahan Presiden Soesilo Bambang Yudhoyono dengan Presiden Barack Obama. UMM mendukung sepenuhnya kepada US Peace Course atas dan memberikan bantuan terhadap permasalahan yang muncul terutama secara intensif mengajarkan Bahasa Indonesia. Dilanjutkan sambutan oleh Countri Director US Peace Corps Indonesia Ibu Nina Favor tentang Ucapan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia, UMM, Staf Pelatihan Relawan, keluarga angkat yang selama ini ditempati oleh relawan dan semua pihak yang telah mendukung Pelatihan Relawan Peace Corps. Menyampaikan kepada Relawan Peace Corps agar senantiasa bersemangat dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya yaitu mengajarkan Bahasa Inggris di tempat yang baru tersebar di Prov. Jatim dan Jabar. Sambutan oleh Perwakilan Bapenas (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia) Bapak Drs. Wariki Sutikno, Msc bahwa Makna dari kerjasama Peace Corps di bidang pendidikan adalah positif dan meningkatkan hubungan baik antara kedua negara. Berharap kepada Relawan Peace Corps, agar dapat menjalin persahabatan dengan Pelajar dan Masyarakat Indonesia. Ucapan terima kasih dari Pemerintah Indonesia kepada Pemerintah Amerika Serikat atas kerjasama 2 Negara di bidang tersebut. Sambutan oleh perwakilan Relawan Peace Corps oleh Sdri. Jodin Tejada dan Sdr. Gerardo Canto tentang ucapan terima kasih kepada Pemerintahan Indonesia, UMM dan semua pihak yang mendukung kegiatan Pratugas Relawan Peace Corps terutama dalam pengajaran Bahasa Indonesia yang akan membantu tugas ke depan. Sambutan oleh Konsul Jenderal Amerika Serikat Mr. Joaquin Monserrate tentang ucapan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia dan kepada Para Relawan Peace Corps, selanjutnya memimpin pelantikan dan pengambilan sumpah kepada 64 orang Relawan Peace Corps Angkatan ke-6 selama satu tahun ke depan tersebar di Prov. Jatim (36 orang) dan Jabar (28 orang).


***Diki***

Media Surabaya***. Hari libur merupakan waktu terbaik bagi Anggota TNI AD, yang seharusnya berkumpul dengan keluarga. Namun karena Doktrin yang sudah melekat dijiwa maupun raga setiap prajurit, hari libur masih menyempatkan untuk selalu memahami kesulitan rakyat. Prajurit selalu berupaya untuk menjadi pelopor, untuk mengatasi kesulitan rakyat disekelilingnya. Hal tersebut merupakan aplikasi dari Doktrin, yaitu 8 Wajib TNI yang sudah prajurit terima dan ditanamkan disanubari semenjak mengikuti pendidikan dasar keprajuritan. Seperti terlihat pada hari Minggu 31/05/2015 pagi, warga dan anggota koramil sedang bekerja bahu membahu di RW 1 Kelurahan Bangkingan Surabaya. Serka Masroni dengan penuh semangat membantu pengecoran Masjid Nurul Huda yang terletak di wilayah binaan Koramil 0832/08 Lakarsantri. Seperti apa yang telah disampaikan oleh Serka Masroni, bahwa memang pada hari libur seperti sekarang ini merupakan saat yang tepat bagi Prajurit TNI untuk mengajak warga setempat melakukan karya bakti membenahi salah satu tempat ibadah. Kebetulan tempat ibadah umat Islam yang sedang dibenahi yaitu Masjid Nurul Huda untuk dilakukan pengecoran, tentunya setelah selesai pembenahan masjid semakin membuat nyaman masyarakat setempat untuk melakukan ibadah keagamaan. Demi kenyamanan, kesejahteraan dan rasa aman bagi masyarakat, kita sebagai Prajurit harus ikhlas membantu. Keikhlasan semakin tumbuh dan mengakar kuat dibenak setiap prajurit, tentunya tidak terlepas dari nasehat dan kepemimpinan serta pembinaan Komandan Kodim 0832/Surabaya Selatan saat ini Letkol Inf Rudi Andriono yang selalu dekat dan penuh rasa kekeluargaan dengan para prajurit di jajaran.

***Diki***

Media Surabaya***. Kamis  28/05/2015 08.00 WIB ratusan buruh berunjuk rasa di Unit 3 Spindo Waru Gunung, Koorlap Sdr. M munif (Ketua SPSI Spindo Unit 3). Pengawalan dilakukan oleh pihak kepolisian di Spindo pusat Jl. Kalibutuh 189 - 191 Surabaya. Para buruh menyampaikan tuntutan, antara lain : Kenaikan UMSK (upah minimum sektoral Kota/Kab). Mempekerjakan 3 orang buruh yang diskorsing/akan di PHK dan penghapusan outsourcing. Aksi unjuk rasa para buruh tersebut, sehingga mengakibatkan dampak bagi Perusahaan Spindo 3 Waru Gunung saat ini tidak operasional.
***Diki***

Rabu 27 Mei 2015 pagi di Kantor DPRD Kabupaten Malang Jl. Panji Kelurahan Kepanjen Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang dilaksanakan aksi unjuk rasa dan Pertemuan antara pihak warga masyarakat Penyewa Lahan Tanah PT. Margosuko (Tanah Milik Negara) yang berada di Ds. Pamotan Kecamatan Dampit Kabupaten Malang dengan anggota Komisi A DPRD Kabupaten Malang dan Instansi, terkait permasalahan pertanahan yang akan diikuti oleh sekitar 300 orang, yang dipimpin oleh Sdr. Sahir. Massa tiba di depan Kantor DPRD Kabupaten Malang dengan menggunakan kendaraan 8 Truk dan 4 mobil pribadi, dan membentangkan poster yang bertuliskan Anggota Dewan yang terhormat inilah kondisi tanaman PT. Margosuko yang sekarang ini ditanami ketela pohon (alih fungsi tanaman).  Anggota Dewan yang terhormat inilah kondisi tanaman PT. Margosuko yang sekarang ini ditanami tebu pohon (alih fungsi tanaman). Anggota Dewan yang terhormat inilah kondisi Pabrik PT. Margosuko yang tidak berfungsi. Massa berorasi untuk menyampaikan tuntuan, antara lain agar tanah negara yang ditelantarkan oleh PT. Margosuko dibagikan kepada masyarakat miskin. Agar pemerintah tidak memperpanjang terbitnya HGU (Hak Guna Usaha) atas nama PT. Margosuko yang akan berakhir pada 31 Desember 2015. Pertemuan antara 10 orang dipimpin Sdr. Sahir perwakilan warga masyarakat Penyewa Lahan Tanah PT. Margosuko dengan Anggota Komisi A DPRD Kabupaten Malang dipimpin Bapak Zia' ul Haq, M.AP Jabatan Wakil Ketua Komisi A dari Partai Gerindra di Ruang Komisi A Kantor DPRD Kabupaten Malang. Sdr. Sahir Ketua Poktan Kec. Dampit menyampaikan, bahwa menolak perpanjangan penerbitan sertifikat HGU PT. Margosuko. Meminta kesejahteraan dengan cara berhak milik atas penggarapan lahan yang selama ini dikuasai oleh PT. Margosuko. Para pemuda di 5 Desa di Kecamatan Dampit Ds. Majang Tengah, Ds.Pamotan, Kelurahan Dampit, Ds. Amanoman, Ds. Jambangan yang membutuhkan lahan sebagai sarana olah raga. Berharap agar oknum-oknum ataupun premanisme penjual lahan Tanah HGU di Kecamatan Dampit dimusnahkan. Kuasa hukum dari masyarakat penyewa lahan Sdr. Sumardan menyampaikan kepada Anggota Dewan Komisi A, bahwa berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku kepada Badan Eksekutif, BPN (Badan Pertanahan Negara) berharap agar lahan tanah tersebut dibagikan kepada masyarakat di 5 Desa dalam hal penggunaan usahanya, guna kesejahteraan rakyat. Kepada Pejabat Agraria menerbitkan sertifikat kepada 153 KK di Kecamatan Dampit yang saat ini masih dikuasai oleh PT. Margosuko. Kepada Kapolres berharap, agar memantau premanisme di Kecamatan Dampit terutama di 5 Desa yang mengharapkan penggarapan lahan yang saat ini masih dikuasai PT. Margosuko. Ditanggapi oleh Wakil Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Malang Bapak Zia' ul Haq, M.AP terkait permasalahan, bahwa berterima kasih atas kedatangan dan akan memberikan dukungan dan berharap kepada kuasa hukum masyarakat penyewa lahan untuk segera melakukan tindakan hukum atas permasalahan ini. Komisi A DPRD Kabupaten Malang telah melaksanakan langkah yaitu kunker ke Kantor BPN Kabupaten Malang dan Kanwin BPN Prov. Jatim untuk konsultasi dan menanyakan posisi PT. Margosuko saat ini sesuai dengan prosedur dalam pengurusan perpanjangan sertifikat HGU. Anggota Komisi A akan mencari celah agar masyarakat bisa menggarap sebagian lahan PT. Margosuko. Berharap kepada masyarakat dan kuasa hukumnya menginventarisir persoalan-persoalan yang telah terjadi dan disampaikan kepada Komisi A DPRD Kabupaten Malang sebagai data untuk memudahkan demi terwujudnya aspirasi masyarakat.


***Gilang***

Media Surabaya***. Senin 25/05/2015 13.30 WIB, terjadi aksi unjuk rasa di depan Patung Gubernur Suryo Jl. Gubernur Suryo Surabaya oleh Aksi Solidaritas Aktivis Surabaya  (ASAS) diikuti sekitar 25 orang dipimpin oleh Sdr. Sinyo/Wardoyo & Sdr. Udin  dengan membawa poster bertuliskan : Kami aktivis siap menjadi martir rakyat yang tertindas. Polri mengusut tuntas, Presiden  bersikap tegas dalam kasus wafatnya Jopi.L.P. Jangan nodai NKRI dengan pelacur dan Roepiah. Jokowi segera bersikap terhadap kekerasan dan pembunuhan para aktivis. Berikut tuntutan yang disampaikan dalam aksi unjuk rasa tersebut, antara lain : Polri segera bertindak tegas untuk menangkap dan mengusut dalang dibalik terbunuhnya  aktivis YOPI PARANGIN ANGIN. Meminta Presiden Jokowi bersikap tegas atas terbunuhnya aktivis YOPI PARANGIN ANGIN. Stop kekerasan aktivis.
***Diki***

Media Surabaya*** Gedung Grahadi Surabaya kembali menjadi sasaran unjuk rasa yang bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional pada tanggal 20 Mei 2015 pukul 15.55 WIB. Aksi unjuk rasa tersebut dilakukan oleh Mahasiswa HMI, sebagai Korlap Sdr. Ali Mashuri dan Aliansi Mahasiswa Jatim Menggugat (GMNI, KAMUS-PR, SMI, LAMRI, IMM-Jatim) dengan sejumlah massa sekitar 100 orang, sebagai Korlap Sdr. Fery (Ketua SMI Jatim), massa tiba di Gedung Negara Grahadi Surabaya untuk bergabung dengan massa IMM, selanjutnya melaksanakan orasi untuk menyampaikan beberapa tuntutan, antara lain : Tolak liberalisasi dan kapitalisasi dunia pendidikan, Cabut Permendikbud No. 49 Tahun 2014 tentang pembatasan masa kuliah 5 tahun, Cabut UU Sisdiknas No. 20 Tahun 2003, Cabut UU Pendidikan Tinggi, Hapuskan sistem uang kuliah tunggal, Wujudkan ruang demokratisasi di dalam kampus. Dalam aksi tersebut, massa dari Aliansi Mahasiswa Jatim Menggugat (GMNI, KAMUS-PR, SMI, LAMRI, IMM-Jatim) melaksanakan treatrikal dengan menaiki patung Gubernur Suryo sambil membacakan sumpah dan janji mahasiswa. Aksi kreatif sejumlah elemen gabungan berakhir pada pukul 17.00 WIB disaat situasi kendaraan semakin padat karena pada saat aktifitas lalu lalang para pengendara pulang kantor, namun tidak menimbulkan kemacetan yang berarti karena berjalan tertib dan lancar.
***Gilang***

Medi Surabaya. Selasa 19 Mei 2015 malam di Gedung Grahadi Surabaya dilaksanakan pertemuan antara perwakilan Mahasiswa dari UNAIR Surabaya, UNBRAW Malang, ITS Surabaha, Univ Trunojoyo Madura, UMM dan PENS dengan Gubernur Jatim. Dengan hasil, sebagai berikut : Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Jatim akan melaksanakan aksi unjuk rasa terkait evaluasi kinerja Jokowi-JK. Aksi dilaksanakan pada hari Rabu 20 Mei 2015 Pukul 09.00 WIB di Depan Gedung Grahadi Surabaya. Tuntutan meliputi : Jokowi-JK segera revisi UU Migas No. 33/2004. Stabilkan nilai tukar Rupiah. Tegakkan supremasi hukum. Mengembalikan subsidi dan BBM untuk rakyat. Sebagai Korlap Sdr. AINOR RAHMAN, dengan massa sekitar 100 orang.
***Diki***

MEDIA SURABAYA

{picture#https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg50eTS1AmUdtk9hswT1j4GALeqv0qiq2zoRr0pvxsphOg8h3esdkJidWVoomVK57bn7Og3z95aqoDZKyITZjxHLO9aR6j1dnsCq3A7LTtmC4ErWdjsjdBT7s-LB8q7Eb2G1zz28hbVkTE/s1600/20180107_023259.png} Tahun 2016-2021, Kota Surabaya sebagai Kota sentosa yang berkarakter dan berdaya saing global berbasis ekologi. {facebook#http://facebook.com} {twitter#http://twitter.com} {google#http://google.com} {pinterest#http://pinterest.com} {youtube#http://youtube.com} {instagram#http://instagram.com}
Powered by Blogger.