Babinsa Tanjung Bumi Bangkalan Bantu Pengelolaan Jalur Irigasi Pertanian


Bangkalan – Anggota TNI dari Koramil 0829/17 Tanjung Bumi jajaran Kodim 0829/Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Koptu Hartono membantu pembuatan dan pengelolaan Jalur Irigasi Desa (Jides) pertanian di Desa Karang Gayam, Kecamatan Tanjung Bumi, Bangkalan.

 

Danramil 0829/17 Tanjung Bumi, Bangkalan, Kapten Inf. Parnowo mengatakan, bagi petani keberadaan sarana irigasi yang baik dan pengaturan air yang cukup untuk lahan persawan akan bedampak bagus terhadap hasil pertaniannya.

 

"Dengan adanya irigasi yang baik, tanaman akan mendapatkan pasokan air secara teratur sesuai kebutuhan tanaman, sehingga tanaman bisa tumbuh secara normal," katanya, Sabtu (14/7/2019).

 

Menurutnya, kondisi irigasi di daerah tersebut masih sekunder, jika tidak tertata dengan baik akan menjadi kendala serius, maka peran serta semua pihak, baik pemerintah daerah dan masyarakat perlu terus ditingkatkan.

 

"Jika dibiarkan berlarut-larut maka dampaknya tidak baik terhadap hasil produksi pertanian warga," pungkasnya.