FOTO: Grand City Mall Surabaya.(dok) |
SURABAYA ,- Sebagai bagian dari peringatan hari anak Nasional, Grand City Mall Surabaya menggelar ajang Kampung Anak Negeri: Aku Anak Indonesia, Cerdas dan Peduli.
Ajang ini digelar bersama Wahana Visi Indonesia (WVI) Kantor Wilayah Surabaya. Kegiatan ini dihelat selama dua hari, 23-24 Juli 2016. Kegiatan yang juga menggandeg Pemerintah Kota Surabaya ini menyuguhkan sebuah perayaan dimana anak mendapatkan beragam pengalaman dan pengetahuan.
Kampung Anak Negeri menyediakan 8 stand yang akan memberikan topik informasi beragam yang berguna untuk anak seperti perilaku hidup bersih dan sehat, makanan sehat, perlindungan anak, seni kreatif dan wirausaha, bahaya narkoba dan rokok, ragam profesi, Kelompok Belajar Anak (KBA), ilmu pengetahuan terkini dan lain lain.
Setiap kegiatan dan informasi yang disediakan dalam Kampung Anak Negeri ini difasilitasi WVI dengan dukungan dari Pemda Surabaya, Universitas, Kelompok serta tokoh masyarakat dan tak lupa Forum Anak.
Lebih dari 6000 orang akan hadir dalam acara peringatan Hari Anak Nasional ini, mereka datang dari 3 kecamatan di Surabaya yaitu Kecamatan Genteng, Tegalsari dan Sawahan yang menjadi area layanan WVI sejak 2001-2016.
Acara peringatan HAN yang sekaligus jadi acara selebrasi penutupan program Wahana Visi Indonesia di 3 kecamatan itu akan dibuka langsung oleh Walikota Surabaya Tri Rismaharini.
Hari Anak Nasional 2016 ini sekaligus merupakan sebuah selebrasi untuk merayakan terselesaikannya kerja layanan Wahana Visi Indonesia Kantor Operasional Surabaya yang telah dimulai sejak 2001 lalu. Kecamatan Genteng, Tegalsari dan Sawahan adalah tiga (3) kecamatan yang dilayani WVI selama kurun waktu 15 tahun dalam sektor Lingkungan Aman, Nutrisi, dan Penguatan Ekonomi.
“Partisipasi masyarakat, anak serta seluruh instansi khususnya pemerintah yang memampukan Wahana Visi Indonesia melakukan pendampingan selama lebih dari 15 tahun di Surabaya. Mari semangat ini diteruskan bersama oleh masyarakat semua supaya kehidupan anak Surabaya yang lebih berkualitas dapat dicapai.” ujar Rudy Papang – Program Manager Surabaya dalam acara selebrasi selesainya program dampingan WVI di 3 kecamatan pada peringatan HAN 23 Juli 2016.
Meski pendampingan WVI telah selesai di tiga (3) kecamatan ini, namun semangat masyarakat dan aparatur setempat akan terus hidup dan berkembang dalam meneruskan upaya penciptaan anak yang cerdas dan peduli yang mampu meraih kehidupan yang lebih utuh.(rls/ziz)
Post a Comment