Kebakaran Rumah Petemon, Pemilik Rumah Jadi Korban


SURABAYA ,- Tadi siang, telah terjadi kebakaran rumah di Jalan Petemon Kuburan No.40 RT.3 RW.2 Kelurahan Petemon Kecamatan Sawahan Kota Surabaya, Kamis (19/10/2017).

Menurut informasi dari warga yang telah dihimpun, kebakaran mengakibatkan korban jiwa 1 (satu) Orang sekaligus pemilik rumah atas nama Matali, 87, pekerjaan swasta.

Sekira pukul 11.00 WIB, korban sedang memasak air dengan bahan bakar kayu. Saat itu korban meninggalkan air yang dimasak untuk masuk ke kamar mandi. Korban tidak mengetahui kalau api dari kompor sudah membakar sebagian bangunan (atap, kamar tidur dan dapur).

Dengan bantuan warga setempat dan menggunakan peralatan seadanya, api baru bisa dipadamkan sekira pukul 11.30 WIB. Setelah padam, warga masuk ke dalam rumah dan melihat ke kamar mandi ditemukan korban sudah meninggal dunia. Kebakaran tersebut sudah ditangani oleh Polsek Sawahan, dan kerugian materiil belum diketahui pasti.

Petugas yang turun langsung ke lokasi, antara lain PMK Pasar Turi 2 unit, Polsek Sawahan, Babinsa Kelurahan Sawahan Koramil 0832/01 Sawahan, Satpol PP Kota Surabaya, BPB Linmas, Kasatgas Linmas Kecamatan : Sawahan, Petemon, Kupang Krajan, Banyu Urip, Kasie Bangtib Kelurahan Sawahan, Kasie Bangtib Kelurahan Pakis, PMI Kota Surabaya, Tim Inafis, Posko Terpadu Barat, Ormas Rapi.

[/Ang]