Kodim 0830 Surabaya Utara kerahkan pelajar untuk memperingati HJK tahun 2017 dilapangan Makodam V Brawijaya


Surabaya,- Puncak peringatan Hari Juang Kartika tahun 2017 dengan digelarnya Upacara dan berbagai kegiatan dilapangan Makodam V Brawijaya mendapat perhatian khusus dari semua lapisan warga masyarakat.

Peringatan Hari Juang Kartika tahun 2017 kali ini Kodam V Brawijaya menggelar berbagai macam kegiatan diantaranya Parade dan Devile, pagelaran Drama Kolosal dan pertunjukan Terjun Payung.

Kodim 0830 Surabaya Utara memeriahkan peringatan HJK kali ini dengan mengerahkan pelajar guna menyaksikan berbagai pertunjukan yang di gelar dilapangan Makodam V Brawijaya. Jumat (15/12/2017)

Pengerahan pelajar ini dimaksudkan untuk menambah nilai wawasan kebangsaan bagi para pelajar dan juga bertujuan untuk lebih mengenalkan tentang jiwa nasionalis dan patriotis dikalangan generasi muda penerus bangsa, tegas Dandim 0830 Surabaya Utara Letkol Arm Beny Hendra Suwardi,S.Sos.