Sambut Hari Juang Kartika ke 72, Danramil Galis Bangkalan Bagi Sembako


Bangkalan, Danramil 0829/10 Galis, Kapten Kapten Inf Chb Muhammad Tohari, melakukan kegiatan bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika dan Hari Jadi Kodam V Brawijaya Tahun 2017.   Dalam acara tersebut, Danramil 0829/10 Galis menyalurkan sembako kepada warga yang ada di wilayahnya bertempat di Koramil 0829/10 Galis, Kamis (14/12/2017).

Dalam kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan Koramil 0829/10 Galis Danramil didampingi Bati Tuud, memberikan bingkisan sembako tersebut kepada: Ibu Nik'a dan Ibu Letok dari dusun Runggeung Desa Banyubunih serta Ibu Muna dari Dusun Timur Sumber Desa Longkek Kecamatan Galis Kabupaten Bangkalan.

Sebelum memberikan bingkisan sembako kepada warga tersebut, Danramil menyampaikan pesan kepada penerima bingkisan sembako bahwa maksud dan tujuan pemberian bingkisan sembako ini, selain untuk menjalin silaturahmi dan bertatap muka dengan perwakilan warga.

Danramil ingin berbagi sedikit rezeki kepada sesama khususnya warga.  Meskipun pemberian bingkisan ini hanya berberapa warga bisa menerimanya. Disampaikan bahwa aparat Komando kewilayahan yang mempunyai tugas pokok di bidang pembinaan teritorial memang harus selalu dekat dengan semua elemen masyarakat. Sehingga terjalin komunikasi yang intensif dalam rangka mendukung ketahanan nasional baik jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang.