Dandim 0829 Menghadiri Rakor BPD Kabupaten Bangkalan


Bangkalan, - Dandim 0829/Bangkalan Letkol Kav Ari Setyawan Wibowo menghadiri Rapat Koordinasi Pelaksanaan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dipimpin oleh Bupati Bangkalan R. K. Abdul Latif Amin Imron, yang bertempat di Ruang Meeting Perseba Jl. Letnan Abdullah No. 1 Bangkalan

Keguatan tersebut juga dihadiri para Camat se Kabupaten Bangkalan, Danramil, Kapolsek dan perwakilan Kades.

 

Dalam sambutannya Bupati Bangkalan R. K. Abdul Latif Amin Imronmenyampiakan bahwa "Rapat koordinasi dilaksanakan untuk menyatukan bagaimana jalan pelaksanaan pemilihan BPD serentak bejalan aman, tertib dan kondusif," katanya

 

Lebih lanjut Bupati, berharap ada sinergi dan koordinasi yang baik. Rapat ini juga sebagai tindak lanjut rapat minggu lalu yang menyampaikan bahwa masing-masing Desa ada katagori rawan dan sangat rawan. Ada perkembangan bagus yakni para tokoh dapat berkomunisi dengan baik sehingga Desa yang dianggap rawan menjadi kondisi baik. Dandim dan Kapolres beserta tokoh masyarakat dapat berkordinasi dengan baik. Diharapkan masing-masing di Desa menunjukan tingkat kondusifnya desa bukan penyampaian semata namun terbukti dalam pelaksanaannya," harap Bupati.

 

Dalam kesempatan tersebut Dandim 0829/Bangkalan Letkol Kav Ari Setyawan Wibowo menyampaikan 'Apa yang telah disampaikan jangan hanya untuk menyenangkan pimpinan, namun harus benar-benar aman. Waktu yang masih tersisah harus benar-benar diyakinkan bahwa pelaksanaan BPD tanggal 15 Nopember 2019 berjalan aman," tutur Dandim.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Bupati Bangkalan, Wakil Bupati Bangkalan, Dandim 0829/Bangkalan, Kapolres Bangkalan, Kasat Pol PP Bangkalan. Sekda Bangkalan, Kepala Bakesbangpol, Kepala Bidang Pemdes BPMD Pemkab. Bangkalan dan Ketua Komisi A DPRD Bangkalan.