Dandim 0814 Jombang Pimpin Upacara Peringatan Haornas


Jombang. Upacara peringatan Hari Olah Raga Nasional (Haornas) ke XXXV di Kabupaten Jombang di meriahkan oleh aksi penerbang paramotor. Atlet paramotor Serka Sutrisno dari Satradar 222 Ploso –Kabuh mulus melakukan pendaratan di Aloon Aloon Jombang sebagai pusat penyelenggaraan upacara, Senin (10/9/18) pagi.
Sebelum melakukan pendaratan, sejenak pria yang merupakan atlet paralayang Jawa Timur ini melakukan atraksi mengelilingi udara diatas Aloon Aloon dengan membawa spanduk bertuliskan "Haornas 2018".
Tak hanya aksi paralayang, puluhan atlet muda Jombang diantaranya atlet Wushu, Pencak silat, karate, tarung drajat dan kempo melakukan unjuk kebolehan dihadapan para peserta upacara dan para tamu undangan.
Sedangkan jalannya upacara peringatan Haornas dipimpin oleh Letkol Arm Beni Sutrisno Komandan Kodim (Dandim) 0814/Jombang. Upacara ikuti ratusan peserta dari jajaran TNI,Polri, ASN, para pelajar dan mahasiswa, serta para pegiat olahraga.
Selaku Inspektur Upacara, Dandim 0814/Jombang ini membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olaharaga RI, Imam Nahrawi. Pada sambutan tersebut diharapkan momentum Haornas dapat mendorong masyarakat berolahraga. Kesadaran masyarakat untuk berolahraga menjadi penting dengan adanya bonus demografi 2030 dan harapan Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032.
"Tidak ada prestasi tanpa partisipasi. Haornas bukan hanya soal menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk berolahraga yang berujung dengan lahirnya atlet-atlet elit. Melainkan juga partisipasi aktif semua pihak, termasuk swasta, untuk misalnya menjadi Bapak Angkat cabang olahraga atau membangun sarana-sarana olahraga di seluruh penjuru negeri,"tandas Dandim saat membacakan Sambutan Menpora.