Jombang. Dalam rangka membentengi generasi muda agar cinta terhadap negara dan bangsa PJS Danramil 0814/01 Kota Kodim 0814 Jombang Kapten Inf Nasrullah memberikan wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada 385 orang siswa peserta Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di Kampus STKIP PGRI Jombang, jumat 21 september 2018.
Wawasan Kebangsaan adalah cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya, mengutamakan kesatuan dan persatuan wilayah dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Kesatuan atau integrasi nasional bersifat kultural dan tidak hanya bernuansa struktural mengandung satu kesatuan ideologi, kesatuan sosial budaya, kesatuan ekonomi, dan kesatuan pertahanan dan keamanan.
Dalam pemberian pembekalan wawasan kebangsaan terhadap mahasiswa baru, PJS Danramil 0814/01 Kota Kapten Inf Nasrullah, menjelaskan arti secara umum pemahaman tentang wawasan kebangsaan. Ia berharap para mahasiswa akan mengerti dan tumbuh jiwa nasionalisme. " Pemberian materi pembahasan tentang wawasan kebangsaan ini kita lakukan ke para murid yang baru masuk sekolah atau murid baru.," ujarnya.
Menurutnya, pembekalan mental siswa diperlukan dalam menghadapi era globalisasi sekarang ini serta untuk menjadikan putra dan putri bangsa turut ikut membangun pembangunan bangsa.
" Wawasan kebangsaan dapat diberikan terhadap siapapun terutama generasi muda. Pembekalan yang didapatkan berupa materi tentang sejarah, karakter, dan serta membantu dalam proses belajar mengajar para siswa," ungkap Danramil menambahkan.
Ketua STKIP PGRI Jombang Ibu Dr Munawaroh M. Kes mengatakan, " Dengan di berikan Wawasan kebangsaan dapat memberi peran bagi mahasiswa baru untuk proaktif mengantisipasi perkembangan lingkungan strategis dengan memberi contoh bagi anak lainnya dalam membina identitas diri, kemandirian dan menghadapi tantangan dari luar tanpa konfrontasi dengan meyakinkan anak-anak bahwa eksistensi bangsa merupakan aset yang diperlukan dalam mengembangkan nilai kemanusiaan yang beradab ".
Post a Comment