Babinsa Kunjungi Warga Yang Sedang Sakit


mediasurabaya.com , SURABAYA - Kedekatan Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kel. Gayungan Koramil 0832/05 Gayungan terjalin hangat dalam balutan silaturahmi yang begitu harmonis.

Hubungan emosional Babinsa dengan warga binaannya pun tidak dapat dipisahkan, hal ini terbukti, setelah mendapat kabar bahwa ada warga menderita sakit dan dirawat, Pelda Ali Mubin langsung menuju ke Rumah Sakit untuk membesuknya, Selasa (23/04/2019).

Adalah Ibu Winoto (80) dengan alamat RT/RW 03/04 Kel. Gayungan Kec. Gayungan Surabaya salah satu warga Pelda Ali Mubin yang dirawat di Rumah Sakit Islam Jalan Jemursari Surabaya, karena sakit komplikasi yang dideritanya.

Dalam Konfirmasinya Pelda Ali Mubin menjelaskan, "bahwa maksud dan tujuan kami mengunjungi Ibu Winoto adalah untuk memberikan moril, semangat dan motivasi kepada warga yang sedang sakit agar senantiasa tabah dan semangat untuk kesembuhannya, Karena sebagai Babinsa kami harus senantiasa peduli dan perhatian terhadap warga", jelasnya.

Diakhir dialog yang penuh dengan keakraban, Babinsa menyampaikan doa agar Ibu Winoto lekas diberikan kesembuhan dan kesehatan, serta berpesan kepada keluarganya untuk sabar, tabah dan merawat Ibu. Winoto dengan sebaik-baiknya.

Pada kesempatan tersebut Ibu Winoto mengucapkan, "terimakasih Pak Babinsa karena disela-sela kegiatan di wilayah yang begitu banyak masih menyempatkan diri untuk besuk dan memberikan semangat, dukungan serta mendoakan untuk kesembuhan kami, selamat bertugas Pak", ucapnya. [/Gun]