Kasdim 0829 Hadiri Muscab ke - II MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bangkalan


Bangkalan, Komandan Distrik Militer (Dandim) 0829/Bangkalan Letkol Kav Ari Setiawan Wibowo, S. Sos,  melalui Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0829/Bangkalan Mayor Inf Mahfud Rofii, SPd.  turut serta menghadiri Muscab ke - II MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bangkalan yang dilaksanakan di Aula SMA Negeri 1 Bangkalan Jalan Pemuda Kaffa Bangkalan, Minggu (1/9/2019).

 

Kegiatan tersebut mengangkat tema "Meningkatkan Peran Ormas Pemuda Pancasila Dalam Menjaga Persatuan dan Kesatuan NKRI" yang dihadir sebanyak 65 orang perwakilan, sedangkan penanggungjawab kegiatan tersebut H. Saleh Farhad, SH. MA.

 

Dalam kesempatan tersebut Kasdim 0829/Bangkalan Mayor Inf Mahfud Rofii mengungkapkan bahwa "Peran organisasi Pancasila dalam menjaga Persatuan dan Kesatuan NKRI sangat dibutuhkan oleh Negara dan Bangsa Indonesia," ungkapnya

 

Lebih lanjut Ia menjelaskan bahwa "Pancasila sebagai Falsafah Idiologi merupakan pandangan hidup bagi seluruh Bangsa Indonesia, dan juga sebagai pedoman sikap dan tingkah laku dalam sehari-hari.  Pancasila sebagai dasar Negara dijadikan dalam mengatur dan mempersatukan seluruh Bangsa Indonesia, "jelaskan.

 

Kasdim juga menjelaskan bahwa " Keyakinan Pancasila sebagai Idiologi dan merupakan sumber hukum rujukan yang paling tinggi yaitu Pancasila.  Ujian dan hambatan terhadap Pancasila telah terjadinya Pemberontakan PKI pada tahun 1948 dan 1965, Pemuda Pancasila merupakan pelopor terdepan dalam sosialisi tentang Idiologi Pancasila," jelasnya

 

Diakhir penjalsannya Mayor Inf Mahfud Rofii beraharap "Kita harus memahami, mengerti,  menyakini dan mengamalkan Pancasila sebagai Pemersatu Bangsa. NKRI Harga Mati," pungkasnya

 

Sekita pukul  10.50 WIB, seluruh rangkaian kegiatan pembukaan Muscab ke - II MPC Pemuda Pancasila Kab Bangkalan selesai dengan aman, dilanjutkan kegiatan Intern.