Babinsa Warugunung Pantau Aksi Unjuk Rasa Karyawan PT. DCP


mediasurabaya.com , SURABAYA - Dalam rangka mendapatkan tuntutannya, karyawan PT. DCP di Jl. Mastrip Rusunawa IX KM. 229 warugunung surabaya melaksanakan aksi mogok kerja selama 5 hari dan mereka mendapat dukungan aksi solidaritas dari FSPMI Surabaya.

Serda Abd Majid Babinsa Kel. Warugunung Koramil 0832/06 Karangpilang melaksanakan pemantauan dan pengawalan aksi solidaritas yang dilakukan kurang lebih 100 Orang dari FSPMI Surabaya dalam rangka mendukung aksi mogok kerja selama 5 hari yang dilakukan oleh Karyawan PT. DCP di Jl. Mastrip Rusunawa IX KM. 229 warugunung surabaya, Senin (04/03/2019).

Selain memantau berlangsungnya aksi solidaritas dari FSPMI Surabaya dalam rangka mendukung aksi mogok kerja selama 5 hari oleh Karyawan PT. DCP, tujuan kami di sini juga "untuk membantu aparat kepolisian dalam mengamankan jalannya aksi unjuk rasa tersebut," tutur Abd Majid.

Saat berlangsungnya aksi solidarits tersebut Abd Majid menyampaikan kepada para peserta aksi, agar dalam penyampaian aspirasinya dapat berjalan dengan tertib dan lancar, serta tidak berbuat hal-hal sekecil apapun yang nantinya akan mengarah pada tindakan anarkis.

"Karena kewajiban kami untuk menjaga setiap aksi unjuk rasa agar dapat berjalan dengan tertib, aman, lancar dan tanpa ada kejadian anarkis sekecil apapun," tegasnya. [/Dik]