Dandim 0829/Bangkalan Sambut Rombongan Gowes Sepeda Kasdam V/Brawijaya


Bangkalan,- Komandan Kodim (Dandim) 0829/Bangkalan Letkol Kav Ari Setyawan Wibowo S.Sos, menyambut kedatangan rombongan sepeda santai atau Gowes (Fun Bike) bersama Kasdam V/Brawijaya di Makodim 0829/Bangkalan, Jum'at (6/12/2019)
Rombongan sepeda santai yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodam (Kasdam) V/Brawijaya Brigjen TNI Bambang Ismawan memulai perjalanan dari Rumdis Kasdam V/Brawijaya Jl. Perwira No.1 Surabaya dan akan finish di Makodim 0829/Bangkalan Jl. Letnan Abdullah Bangkalan.
"Kegiatan olahraga yang dikemas dalam sepeda santai ini bertujuan untuk memperkenalkan sepeda sebagai sarana alat transportasi yang paling baik dan ramah lingkungan, serta dapat memelihara kesehatan setiap prajurit, sekaligus bisa melihat langsung panorama yang indah sepanjang perjalanan. "Di samping juga untuk lebih mempererat tali silaturrahmi dan lebih menjaga kekompakan antar prajurit agar semakin sukses dalam menjalankan tugasnya," terang Dandim

"Ke depan, kegiatan ini rencananya akan terus dilaksanakan di Kodim 0829/Bangkalan dan menjadi kegiatan rutin setiap Jumat pagi. Harapannya, semua personel secara sadar untuk gemar berolahraga untuk menambah gairah serta semangat prajurit yang ada di jajaran Kodim 0829/Bangkalan," ungkap Letkol Kav Ari Setyawan Wibowo S.Sos,

Selain Dandim 0829/Bangkalan tampak hadir Irdam V/Brawijaya, Danrem 084/BJ, Asrendam V/Brawijaya, Para Staf Ahli Pangdam V/Brawijaya, para Asisten Kasdam V/Brawijaya, Pasilion TNI AU dan AL Kodam V/Brawijaya, Danpomdam V/Brawijaya, Para Kabalak, Dandim 0830/SU serta Dandim 0831/ST, Dandim 0832/SS.