Danramil 0829/12 Modung Beri Materi Wasbang Kepada Satuan Menwa STIITMU Bangkalan


Bangkalan, Danramil 0829/12 Modung jajaran Kodim 0829/Bangkalan Kapten Inf Hariyanto bersama anggota memberikan pemahaman dan pembekalan wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada anggota Resimen Mahasiswa (Menwa) Satuan Menwa STIITMU Bangkalan di Halaman Makoramil 0829/12 Modung, Bangkalan, Senin (16/12/2019).

Materi yang diberikan oleh Koramil 0829/12 Modung diantaranya materi pertama, Peraturan Baris-berbari (PBB) yang meliputi sikap sempurna, penghormatan, sikap istirahat, dan lain-lain

 

Kedua, TUS (Tata Upacara Sekolah), yang merupakan salah satu upaya mewujudkan tujuan pendidikan yang mencakup nilai - nilai penanaman sikap : Disiplin, Kerja sama, Rasa percaya diri dan bertanggung jawab.   Dan hal ini mendorong lahirnya sikap dan kesadaran berbangsa dan bernegara serta cinta tanah air di kalangan peserta didik.

 

Sedangkan ketiga adalah materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang).  Dalam materi ini, kami memberikan pengertian cara pandang bangsa Indonesia mengutamakan kesatuan dan persatuan wilayah dalam pelenggaraan kehidupan bermasyarakat,berbangsa dan bernegara.

 

"Kami juga menyampaikan bahwa dalam kehidupan berbangsa dan bernegara negara Indonesia di topang oleh 4 pilar yaitu : Pancasila, UUD 45, NKRI dan BHINEKA TUNGGAL IKA," terang Danramil

 

Menurut Danramil 0829/12 Modung Kapten Inf Hariyanto "Ke empat pilar tersebut kami uraikan dengan jelas sehingga para Menwa dapat mengerti betapa pentingnya ke empat pilar itu dalam mengelola negara,sehingga tercapai tujuan untuk mensejahtekan rakyatnya," jelasnya