Rumah Seorang Wanita Rusak Tertimpa Pohon, Ini yang Dilakukan TNI dan Warga Pasirian Lumajang


Lumajang, Seorang ibu mendapat bantuan anggota TNI dalam proses pembangunan rumahnya yang rusak.
Rumah ibu Siti Munawaroh (42) rusak akibat tertimpa pohon jenis kayu sangir, hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada pada Senin (29/1), mengakibatkan tumbangnya pohon sangir yang menimpa rumah Bu Siti Munawaroh di Dusun Danurejo Desa Gondoruso Kecamatan Pasuruan Kabupaten Lumajang. Selasa (30/1/2018)
Karena peristiwa tersebut, anggota Koramil 0821/08 Pasirian gelar karya bakti untuk memperbaiki rumah Siti Munawaroh.
Siti Munawaroh (42) merupakan warga kurang mampu yang tinggal di rumah tersebut.
Warga melaporkan kejadian itu pada Babinsa Serda Edi Bambang.
Setelah mendapat laporan Serda Edi Bambang langsung meninjau lokasi.
Karya bakti pun akhirnya dilaksanakan dibantu perangkat desa serta warga sekitar.
Menurut Komandan Rayon Militer (Danramil) 0821/08 Pasirian Kapten Inf Hasanudin saat dikonfirmasi menyampaikan terima kasih kepada anggota Babinsa yang tanggap terhadap kondisi yang terjadi.
"Kami sudah perintahkan kepada Babinsa di lapangan bahwa dalam membantu masyarakat tidak usah berpikir macam-macam, yang penting bagaimana masyarakat seperti Bu Siti Munawaroh rumahnya segera diperbaiki dan dapat ditinggalinya lagi dengan aman dan nyaman. Segala sesuatu apabila kita lakukan dengan tulus dan ihklas Allah SWT akan melimpahkan keberkahan rejeki dan kesehatan kepada kita semua," tegas Kapten Inf Hasanudin.