Kepala Staf Kodim 0832 Memimpin Pencanangan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi


mediasurabaya.com , SURABAYA - Bertempat di Ruang Data Makodim 0832/Surabaya Selatan Jl. Tegalsari No.89 Surabaya telah dilaksanakan "Pencanangan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih, serta Melayani (WBBM)", Kamis (07/02/2019).

Dukungan ini diberikan guna menjaga lingkungan Kodim 0832/Surabaya Selatan, agar betul - betul terbebas dari masalah korupsi dan ikut mensukseskan program pemerintah.

Pencanangan zona integrasi ini ditandai dengan penandatangan piagam pencanangan zona integritas dan pakta integritas bebas korupsi bersama para Danramil yang diwakili oleh Mayor Inf Asmadi dan Pa Staf yang diwakili oleh Kapten Arh Riswarno yang dipimpin oleh Kasdim (Kepala Staf Kodim) Mayor Inf Budi Sasmoyo Teguh Kurniawan.

Dalam Konfirmasinya Kapten Inf Ali Imron, A.Md sebagai Perwira Acara pada kegiatan tersebut menyampaikan bahwa "Pemberantasan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme merupakan upaya bersama untuk meningkatkan kinerja di kesatuan TNI, melalui penandatangan pakta integritas ini merupakan wujud upaya reformasi TNI secara profesional yang harus terus dioptimalkan".

"Diharapkan penandatanganan pakta integritas tidak hanya sekadar seremonial belaka, namun harus ditindaklanjuti dan dilaksanakan, sehingga TNI Angkatan Darat khususnya Kodim 0832/Surabaya Selatan bebas dari Korupsi dan juga Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)" tegasnya. [/Gun]