Babinsa Menyampaikan Surat Edaran Wali Kota Surabaya Kepada Warga, Ini Imbauannya


mediasurabaya.com , SURABAYA - Babinsa Koramil di jajaran Kodim 0832/Surabaya Selatan gencar menyampaikan imbauan kepada warga di wilayah binaannya masing - masing.

Imbauan itu terkait dengan curah hujan begitu tinggi terjadi di beberapa wilayah Kota Surabaya, salah satunya disampaikan oleh Serda Jiran Babinsa wilayah Kelurahan Prada Kali Kendal, Kecamatan Dukuh Pakis, Kota Surabaya, Sabtu (02/02/2019).

Sekitar pukul 13.30 WIB, Anggota Koramil 0832/06 Karangpilang ini melakukan komsos (komunikasi sosial) atau silaturahmi dengan Saidi, merupakan warga RT.03 RW.01.

"Guna mengimbau adanya  cuaca yang tidak menentu dan tidak bisa diprediksi", jelas Jiran.

Lebih lanjut dia mengungkapkan ada surat edaran dari Wali Kota kepada warga, bahwa tidak boleh berteduh di bawah pohon, tiang listrik, papan reklame atau bangunan yang rawan roboh. Selain itu, agar warga tidak berada di tengah lapang, tegal , tambak, tanah kosong ketika cuaca mendung atau turun hujan. [/Gun]