Babinsa Bantu Petani Panen Padi di Burneh Bangkalan


Bangkalan, Jajaran Kodim 0829/Bangkalan, walaupun saat ini musim saat ini kurang menentu, tidak mengurangi semangat Babinsa jajaran Koramil dari jajaran Kodim 0829/Bangkalan untuk mendampingi para petani melaksanakan panen padi di wilayah masing-masing, Senin (19/3/2018)


Seperti yang dilakukan Seperti yang dilakukan Koramil 0829/04 Burneh Babinsa
Koptu Sumarno melaksanakan bersama Poktan Potre Tani 1 yang diketuai bapak Mattali di Desa Langkap Kecamatan Burneh.


Mereka tampak antusias dan gembira panen padi bersama petani di wilayah tersebut.


Dalam Panen padi tersebut Babinsa bersama para petani tampak semangat saat memotong tanaman padi. Bahwa dalam mensukseskan Program Swasembada pangan ini, Babinsa diperintahkan supaya selalu terjun ke lapangan dan berkoordinasi dengan PPL dalam menjalankan tugas di lapangan, sehingga dapat berjalan dengan lancar khususnya program pertanian ini.


Sementara menurut Danramil 0829/04 Burneh Kapten Inf M Hayat menyatakan "Mereka (Babinsa.red) tak mengenal lelah walaupun berkelahi dengan lumpur dan gatal-gatal di badan, karena tugas saya sebagai Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga, apalagi dalam kegiatan panen padi seperti ini,".