Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wiyung Silaturahmi Dengan Tokoh Masyarakat


mediasurabaya.com , SURABAYA - Babinsa Kelurahan Wiyung Koramil 0832 / 06 Karangpilang Serma Sugeng Hariyono bersama Bripka Heru Susanto melaksanakan komsos (komunikasi sosial) di Balai RW.01, Kelurahan Wiyung, Kecamatan Wiyung, Kota Surabaya, Jumat (04/01/2019) malam.

Kegiatan tersebut dalam rangka silaturahmi bersama warga masyarakat, guna menjaga hubungan baik dengan segenap komponen masyarakat yang ada di wilayah binaan.

Dalam kesempatan ngobrol santai, mereka menyampaikan, bahwa kegiatan silaturahmi dan komunikasi sosial adalah bagian dari pada peran dan fungsi Babinsa serta Bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugas di wilayah binaan, agar supaya :

"Selalu dekat dengan semua komponen masyarakat di wilayah binaan.

Dapat menggali berbagai informasi, baik terkait keamanan dan ketertiban, serta kegiatan warga masyarakatnya.

Mengimbau secara langsung kepada semua warga masyarakat, agar lebih peduli terhadap lingkungannya.

"Kami (Babinsa dan Bhabinkamtibmas-red) sampaikan juga, bahwa tokoh agama dan masyarakat mempunyai peranan yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara", jelas mereka.

Sudjatmiko sebagai tokoh masyarakat menyampaikan, bahwa kerukunan antar warga masyarakat selama ini terjalin dengan baik.

Keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat sangat kondusif.

Lebih dari pada itu, bahkan kerukunan antar umat beragama juga sangat harmonis.

"Semua ini berkat peran serta Bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang selalu aktif dalam pembinaan di lingkungan masyarakatnya.

Harapannya, semoga apa yang  Bapak berdua sudah lakukan selama ini dapat menyentuh hingga ke semua lapisan masyarakat.

Terima kasih Bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas atas kepedulian, serta peran aktifnya selama ini", demikian tutur Ketua RT.03 RW.01 Kelurahan Wiyung, Kecamatan Wiyung, Kota Surabaya. [/Gun]