Babinsa Mengajar Wasbang dan Latihan Baris Berbaris di SMP SABIELUL FAIZIN Blega Bangkalan



Bangkalan,- Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0829/09 Blega jajaran Kodim 0829/Bangkalan Serka Muniri dan Koptu M Maulidurrohman untuk Melaksanakan pelatihan PBB dan wasbang kepada OSIS di Sekolah SMP SABIELUL FAIZIN  Desa Karang Panasan Kecamatan Blega bertempat  di Halaman setempat yang berada Desa Karang Panasan Kecamatan Blega, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur yang diikuti oleh siswa dan siswi, Sabtu (19/1/2019) pagi.


Sekolah Menengah Pertana merupakan jenjang pendidikan menengah yang memiliki posisi strategis dalam membentuk dasar-dasar mental dan perilaku generasi muda bangsa, pada fase usia seperti ini tentunya sangat penting diberikan bekal wawasan yang memadai untuk mewarrnai perjalanannya meraih cita-citanya dimasa yang akan datang.

Sesuai dengan levelnya, pemberian wawasan tersebut disesuaikan usianya, sehingga mudah dicerna, dipahami dan dimengerti untuk dilaksanakan dalam kehidupan siswa-siswi di tingkat Sekolah Menengah Pertama.

Danramil 0829/09 Blega Kapten Inf Slamet Guntoro mengatakan, penyampaian materi wawasan kebangsaan ini sebagai program yang telah ditentukan oleh Komando Atas, dan merupakan penjabaran program Pembinaan Teritorial (Binter).

"Koramil 0829/09 Blega dalam hal ini telah berkoordinasi dengan UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Blega dan Kepala Sekolah untuk memberikan waktu bagi anggota Koramil dalam rangka memberikan pembekalan Wasbang kepada siswa-siswinya", kata Danramil.

Lanjut, Danramil dalam pemberian materinya tentunya disesuaikan dengan kemampuan daya pikir anak setingkat SMP yaitu dengan pola mengajak kembali untuk menginggat nama-nama para pahlawan nasional serta perjuangannya, menyanyikan lagu-lagu nasional, penanaman nilai-nilai saling menghormati, kesetiakawanan, sopan santun dan giat belajar sebagai bagian dari perjuangannya adik-adik siswa-siswi sekolah menengah pertama.

Ditambahkan pula oleh perwira pertama dengan tiga balok dipundak ini, sehingga tumbuh rasa bela negara, rasa cinta tanah air dan berwawasan kebangsaan yang nantinya dapat menjadi generasi yang berkompeten dalam menjaga kedaulatan NKRI. 

Sedangkan Kepala Sekolah SMP SABIELUL FAIZIN, menyampaikan bahwa dengan adanya program kegiatan seperti ini tentunya sangat membantu sekolah-sekolah yang berada di daerah pedalaman terutama untuk pelatihan disiplin para siswa. 

"Kehadiran TNI di sini membuat kami dekat dengan bapak-bapak TNI terutama anak didik kami. Mereka sangat senang dan bangga dengan kehadiran bapak-bapak TNI," ujarnya.

Disamping membantu kegiatan mengajar dikelas, prajurit TNI juga melaksanakan pelatihan PBB dan pembentukan disiplin kepada siswa dan ini sangat membantu untuk membentuk karakter serta perilaku yang tertib dan sopan santun, sehingga nantinya dapat diaplikasikan dikehidupan sehari-hari maupun pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi. 

"Saya sangat senang dan berterima kasih kepada Bapak Danramil dan Babinsa yang telah membantu kami dalam proses kegiatan belajar mengajar di SMP SABIELUL FAIZIN Blega Bangkalan. Saya tidak bisa memberikan apapun kepada bapak-bapak TNI yang telah dengan senang hati dan ikhlas membantu SMP ini, sekali lagi saya mengucapkan terima kasih dan bangga," ujarnya.