Personel Kodim 0829 Mengikuti Apel Patroli Skala Besar yang digelar Polres Bangkalan


Bangkalan, Anggota Kodim 0829/Bangkalan mengikuti Apel Patroli skala besar di Polres Bangkalan Jln.Soekarno Hatta No.45 Bkl  dalam rangka guna menciptakan Sitkamtibmas yang Kondusif di wilayah Kabupaten Bangkalan. Bertindak sebagai pimpinan ampel Kapolres Bangkalan Sdr. AKBP Boby PaludinTambunan, S.IK, M.SI, Danup Kasat sabara AKP Musihram SH.  Selasa (19/6/2018)
Apel patroli sekala besar ini juga digelar menjelang Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2018.
Apel Gelar Pasukan yang dilaksanakan saat ini sebagai upaya konsolidasi dan Kesiapan awal seluruh satuan personil, peralatan dan yang tidak kalah pentingnya adalah untuk sinergitas dengan instansi tarkait lintas sektoral, baik dari unsur TNI, Pemda serta dukungan komponen lainnya guna menciptakan Sitkamtibmas yang Kondusif di wilayah Kabupaten Bangkalan.
Beberapa penekanan disampaikan Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan, S.IK, M.SI,   elaku Pimpinan Apel, pertama agar menjalin sinergitas dan adakan koordinasi yang baik dengan instansi terkait, TNI, Tokoh Politik, tokoh pemuda, LSM dan komponen masyarakat lainnya.
Penekanan Kapolres Bangkalan lainnya antara lain agar meningkatkan deteksi dini, laksanakan pengamanan Pilkada serentak tahun 2018 dengan baik, lakukan penegakan hukum, hindari tindakan arogan, bertindak responsif cepat efektif dan tegas sesuai protap dan consignes yang telah ditentukan, berdayakan sarana dan prasarana secara maksimal serta memberikan arahan yang jelas sebelum pelaksanaan tugas.
Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan, S.IK, M.SI,  mengingatkan bahwa, "Seluruh aparat yang terlibat tidak boleh under estimate, setiap permasalahan yang timbul pada setiap tahapan Pilkada serentak tahun 2018 harus diselesaikan secara profesional sesuai ketentuan berpegangan pada peraturan perundang-undangan yang berlaku, "Tegasnya.