Personel Kodim 0829/Bangkalan Hadiri Istighosah yang Digelar Polres Bangkalan


Bangkalan, Di masa tenang Pilkada Bangkalan, Personel Kodim 0829/Bangkalan menghadiri Istighosah Akbar dan Doa Bersama yang diselenggarakan Polres Bangkalan dalam rangka mewujudkan Pilkada di Bangkalan Aman dan Damai, Minggu (24/6/2018).
Kegiatan tersebut wajib bagi semua polisi yang berdinas di mapolres ataupun di polsek-polsek.
Bahkan, masing-masing polsek diharuskan membawa 10 anak yatim.
"Tidak ada kekuatan sedahsyat do'a yang dipanjatkan hambanya kepada Allah," ungkap Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan.
Istighosah yang dimulai pukul 06.00 itu juga diikuti sejumlah personel Kodim 0829/Bangkalan, anggota Brimob, dan Ditsabhara Polda Jatim yang diperbantukan dalam pengamanan Pilkada Bangkalan.
"Ini menjadi momentum sebagai sarana silaturrahmi demi wujudkan Bangkalan kondusif. Kegiatan apapun hatus disertai doa," jelasnya.
Kabupaten Bangkalan menggelar pilkada pada Rabu (27/6/2018). Dalam hal ini, Polres Bangkalan menurunkan sebanyak 4.888 personel.
Di antaranya berasal dari Brimob dan Ditsabhara Polda Jatim masing-masing satu kompi.
Didukung dengan mobil baracuda, peralatan PHH, dan Tim Anti Anarkis.
Boby memaparkan, pasukan BKO polda Jatim itu akan mempertebal pengamanan di daerah-daerah yang telah diinventarisir sebagai kawasan rawan.