Diduga Korsleting, Ruang Perpustakaan Teknik Informatika Kampus Unesa Surabaya Terbakar


mediasurabaya.com , SURABAYA - Sekira pukul 06.00 WIB, di Ruang Perpustakaan Teknik Informatika A 1 Lantai 1 Ruang Baca Kampus Unesa Ketintang Surabaya, telah terbakar, Kamis (12/07/2018).

Menurut keterangan saksi Sugianto, penyebab terjadinya kebakaran diduga korsleting (hubungan arus pendek).

"Diduga korsleting listrik dari AC yang baru diperbaiki, sehingga merembet ke beberapa tumpukan buku yang berada di ruangan tersebut", ungkap teknisi lab ini.
 
Awalnya kejadian kebakaran ini diketahui oleh Samina, petugas kebersihan kampus dan langsung melaporkan ke rekan-rekannya. Selanjutnya pihak kampus menghubungi CC Room dan PMK (Petugas Memadamkan Kebakaran).

"Api berhasil dipadamkan, selanjutnya PMK melakukan penyisiran ke titik-titik ruangan lainnya untuk memastikan bahwa api benar-benar dipastikan padam", kata Serda Ajat Sudrajat, Babinsa Kelurahan Ketintang Koramil 0832/05 Gayungan, saat itu memang ikut mengamankan lokasi.

Diketahui, dari penyisiran petugas PMK, api dinyatakan padam pada pukul 07.40 WIB. Beruntung kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa, sedangkan besarnya kerugian materiil belum bisa dipastikan. Adapun barang-barang yang terbakar, antara lain buku arsip, kursi dan komputer baru pengadaan.

Petugas Gabungan yang terlibat dalam penanganan pemadaman kebakaran, meliputi Anggota Polsek Gayungan, Babinsa Kelurahan Ketintang, PMK 6 Unit, Anggota Satpol PP Kota Surabaya, Anggota Tim Basarnas Kota Surabaya, Anggota Satpol PP dan DD Kecamatan Gayungan, Kasie Trantib & Staf, serta Kasatgas Kelurahan Ketintang. [/Dik]