LDKS SMPN 2 Bangkalan Gandeng Kodim 0829 Isi Wawasan Kebangsaan


Bangkalan, Sebanyak 331 oarang Siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Bangkalan yang mengikuti Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LKDS) mengikuti outbond di Makodim 0829/Bangkalan dan mendapatkan materi kebangsaan dan bela negara.

Acara yang berlangsung dari Rabu (18/7/2018) kemarin diikuti 331 siswa termasuk Kepala UPTD SMPN 2 Bangkalan Drs. Eddy Haryadi, S.Pd,  Guru Pembimbing, dan Pembina anggota Kodim 0829/Bangkalan.

Menurut, Komandan Kodim 0829/Bangkalan Letkol Arm Dodot Sugeng Heriadi, SE mengatakan mengapresiasi niat baik Kepala UPTD SMPN 2 Bangkalan yang menaruh kepercayaan kepada Kodim 0829/Bangkalan untuk memberikan pengertian tentang arti wawasan kebangsaan dan nilai-nilai kedisiplinan kepada siswa-siswi baru.

Lebih lanjut Dandim mengutakana tentang materi yang akan diberikan adalah permainan psikologi yang lebih mengutamakan kerja sama.  Kemudian menindaklanjuti perintah pimpinan, kepada siswa baru juga diperkenalkan Alutsista yang dimiliki Kodim 0829/Bangkalan.  Seperti pistol, senjata laras panjang dan lain-lain. 

Dandim berharap "Ilmu yang disampaikan Kodim 0829/Bangkalan kepada siswa-siswi baru dapat menambah wawasan ilmu dan kedisplinan yang dapat diterapkan dalam kehidupan di sekolah, lingkungan keluarga dan masyarakat.  Agar kedepan nantinya menjadi anak yang baik, berguna bagi nusa dan bangsa," harap Letkol Arm Dodot Sugeng Heriadi, SE

Sementara di tempat yang sama Kepala UPTD SMPN 2 Bangkalan Drs. Eddy Haryadi, S.Pd, menyampaikan dari 1.399 orang yang mendaftar di SMPN 2 Bangkalan sebanyak 331 orang terbaik yang diterima menjadi siswa baru kelas VII.   Hari ini akan mengikuti outbond di Kodim 0829/Bangkalan.  Diisi dengan materi wawasan kebangsaan (Wasbang), peraturan baris-berbaris, bahaya narkoba dan lain sebaginya.

"Siswa baru harus mempunyai wawasan kebangsaan yang luas, oleh karena itu kami berharap bapak-bapak TNI dari Kodim 0829/Bangkalan memberikan bimbingan untuk bekal mereka sebagai siswa baru," ujarnya

Kepala UPTD SMPN 2 Bangkalan Drs. Eddy Haryadi, S.Pd, juga menyanpaikan "Siswa yang merupakan generasi muda penerus bangsa diharuskan dapat menjaga dan mengisi kemerdekaan di segala bidang, dengan kegiatan  yang positif dan bermanfaat, sehingga ke depan dapat menjaga kedaulatan NKRI, pungkasnya