Babinsa Koramil 0814/07 Kabuh Latih Linmas


Jombang. Untuk meningkatkan Kapasitas Anggota Linmas, Pemerintah Desa Karangpakis Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang mengadakan pelatihan yang dilaksanakan di Halaman Kantor Desa Karangpakis, yang diikuti 25 orang anggota Linmas, sabtu 11 Agustus 2018.
Pelatihan dan Bimbingan kepada Linmas merupakan salah satu tugas pokok sebagai Aparat Teritorial dalam hal penyiapan ketahanan wilayah dengan memberikan pelatihan dan teori tentang dasar dasar kemiliteran bagi para Linmas sebagai mitra strategis Babinsa untuk membantu pengamanan diwilayah.
Maksud dari kegiatan ini adalah untuk mengoptimalisasi keberadaan linmas di tengah-tengah masyarakat. Linmas diharapakan mampu melakukan pendekatan yang persuasif, edukatif dan parsitipatif dalam masyarakat.
Serka Rahman Babinsa Koramil 0814/07 Kabuh, Kodim 0814 Jombang mengatakan, tugas pokok dan fungsi Linmas seperti dalam penanggulangan bencana harus mampu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Satuan Linmas harus mampu menjadi pelopor dan penggerak Pengamanan Swakarsa di tengah-tengah masyarakat.
" Linmas juga didorong untuk membaur dengan kelompok-kelompok masyarakat guna menciptakan situasi tertib, tentram dan aman di wilayah desa," imbuhnya.
Bapak Waridi selaku Kepala Desa Karangpakis dalam sambutannya mengatakan, bahwa Indikator suksesnya pelatihan linmas kali ini antara lain adalah meningkatnya kualitas SDM Linmas, menguatnya kelembagaan dan peran serta Linmas, meningkatnya ketahanan masyarakat yang demokratis, meningkatnya Kesiap-siagaan Satuan Linmas dan masyarakat dalam penanggulangan bencana, ketenteraman dan ketertiban umum, serta meningkatnya kualitas pelayanan dan sumber daya pendukungnya dalam perlindungan masyarakat.