Bangkalan, Personel jajaran Kodim 0829/Bangkalan bersama anggota Polres dan Muspika melaksanakan pengamanan pelaksanaan kerapan sapi di lapangan Desa Moarah Kecamatan Klampis Kabupaten Bangkalan Madura , Kabupaten Bangkalan, Madura, Minggu (12/08/2018).
Unsur bantuan pengamanan dari jajaran Kodim 0829/Bangkalan diantaranya 5 orang anggota Koramil 0829/14 Klampis yang dipimpin Danramial Kapten Kav Handri Tjahyo dan 5 orang anggota Koramil 0829/13 Arosbaya yang dipimpin DanramIl Kapten Arh Kristanto
Menurut salah satu Danramil 0829/14 Klampis Kapten Kav. Handri Tjahyo menyampaikan "Kerapan sapi merupakan kebudayaan Madura yang sangat kesohor secara nasional dan bahkan ke mancanegara. Kita dan muspika berkomitmen senantiasa menjaga eksistensi kebudayaan Madura, baik itu kerapan sapi, sapi sonok, saronen, macopat, ludruk dan kebudayaan Madura lainnya."
Sedangkan menurut Mohammad Gufron SH. MM (Pj. Kepala Dinas kebudayaan dan pariwisata Kab. Bangkalan Madura), dia menyampaikan apresiasi kepada banyak pihak atas digelar dan suksesnya lomba kerapan sapi ini. "Kita sekarang sedang melestarikan kebudayaan, terutama kerapan sapi," katanya.
Post a Comment