Lomba Hadrah & Melukis Bakal Ramaikan Mall Terbesar Surabaya



mediasurabaya.com , SURABAYA  - Dalam rangka menyemarakkan HUT (Hari Ulang Tahun) Ke-73 Proklamasi Kemerdekaan RI (Republik Indonesia) Tahun 2018, Kodim 0832/Surabaya Selatan menyelenggarakan Komsos (Komunikasi Sosial) Kreatif besok pada hari Senin tanggal 20 Agustus 2018 di TP (Tunjungan Plaza) 2 Jalan Basuki Rahmat Surabaya.

Nantinya dalam kegiatan komsos kreatif yang dilaksanakan di Mall (Pusat Perbelanjaan) terbesar di Kota Surabaya ini dimulai pukul 10.00 WIB, akan ada 2 macam perlombaan, yaitu meliputi :

1. Lomba Hadrah.
Diikuti oleh 26 Peserta Tim atau Gabungan Putra Putri, masing-masing Tim membawakan 2 lagu (1 lagu wajib ditentukan oleh Panitia dan 1 lagu pilihan bernuansa rohani yang ditentukan oleh Peserta).

Peserta memilih salah satu lagu wajib diantaranya meliputi Cinta Indonesia (Habib Luthfi), Ya Lal Wathon (Habib Syekh), NKRI Harga Mati (Habib Syekh), Sebab Sholawat Maksiat Minggat (Habib Syekh).

Penilaian lomba meliputi 3 kategori, yaitu vokal (fashohah, diafragma, lahjah dan lirik), performan (adab, harmonisasi dan choir), percussien (variasi/tingkat kesulitan, intonasi pukulan dan timming).

2. Lomba Melukis.
Diikuti oleh 50 Peserta, kategori usia dan teknik obyek melukis bebas, serta proses pengerjaan dilakukan sendiri oleh Peserta. Media kanvas ukuran 150 cm x 100 cm, dengan menggunakan cat minyak, krilik dan lain-lain, narasi karya disertakan maksimal 100 kata, tema lomba "Kemanunggalan TNI Rakyat". Kriteria penilaian, meliputi originalitas, artistik, kreativitas, teknik kesesuaian tema.

Sedangkan untuk Juara 1, 2, 3 dan Harapan 1, mendapatkan hadiah dan penghargaan berupa trofi, piagam penghargaan, serta dana pembinaan, selanjutnya akan diikutkan untuk dilombakan di Tingkat Korem. [/dik]