Kodim Surabaya Selatan Tingkatkan Kemampuan Babinsa


mediasurabaya.com , SURABAYA - Guna meningkatkan kemampuan prajurit, khususnya TNI AD Satuan Jajaran Teritorial, Kodim 0832/Surabaya Selatan menggelar Katpuan Apkowil (Peningkatan Kemampuan Aparat Komando Kewilayahan) Tersebar TA. 2018.

Peningkatan kemampuan diikuti oleh Babinsa (Bintara Pembina Desa) Koramil selama 4 hari mulai tanggal 7-10 Agustus 2018 dan dibuka langsung oleh Kasdim Mayor Arh Sumarjo, S.Sos di Makodim (Markas Kodim) Jalan Tegalsari 89 Surabaya, Selasa (07/08/2018) pagi.

Dalam sambutannya, Kasdim (Kepala Staf Kodim) menyampaikan kepada peserta agar lebih memperhatikan, supaya dapat menyerap materi yang disampaikan.

"Semua materi bermanfaat, untuk itu Babinsa harus memperhatikan dengan seksama, sehingga nantinya dapat diaplikasikan di wilayah binaan dan diharapkan bermanfaat bagi masyarakat," kata Kasdim, menjelaskan.

Ditambahkan oleh Kasdim, bahwa Babinsa merupakan garda terdepan TNI AD. Oleh sebab itu, harus menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya.

"Babinsa harus mampu berperan penting di tengah-tengah masyarakat, sehingga diharapkan terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat", tandasnya. [/dik]