Jombang. Festival Hadarah shalawat Al-banjari Kodim 0814 Jombang se-Kabupaten Jombang pada selasa 14 agustus 2018 berjalan lancar. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Gedung Juang ini tampak meriah dan berlangsung cukup lama. Terlebih para juri setia menanti dan menilai peserta yang tampil, baik dari segi vokal, terbang, maupun adab.
Ketika acara berlangsung Dandim 0814 Jombang Letkol Arh Beni Sutrisno mengatakan, mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Panitia yang telah ikut berpartisipasi ikut memeriahkan Festival Al banjari Kodim 0814 Jombang kali ini. "
Harapan kita kegiatan ini juga dapat menumbuhkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan diantara para santri maupun pemuda pemudi di seluruh kabupaten Jombang serta sebagai wahana untuk membentengi generasi muda dari segala pengaruh lingkungan yang negatif di era globalisasi yang kian pesat, bagaimana pun juga generasi yang pintar tanpa dasar agama yang bagus tak berarti apa-apa, karena kita semua sadar bahwa ilmu tanpa agama buta, dan agama tanpa ilmu lumpuh," tutup Dandim saat ditemui.
Setelahnya, acara inti yaitu ajang perlombaan yang dipanggili satu persatu dari MC. Dengan durasi waktu 15 menit, para peserta pun menampilkan penampilannya yang terbaik demi memuaskan penonton yang rela berdiri, berdesak-desakan, dan kepanasan demi menyaksikan festival bergengsi itu.
Terlihat ada sebagian santri yang rela menonton dari luar pagar. Tak mau kalah para sporter berteriak-teriak memanggil grup idolanya. Panitia berusaha semaksimal mungkin untuk mensukseskan acara dengan berbagai usaha yang dilakukannya. Dengan simbol memakai peci hitam sebagai bentuk kekompakan dan betapa cekatanya mbak dan kang santri itu melaksanakan tugas masing-masing.
Inilah waktu yang dinanti-nati dan membuat hati peserta berdebar. Pengumuman pemenang lomba Festival Hadrah shalawat Al-banjari yang dimenangkan oleh Juara 1 PP. Al Muksinin dari Diwek, Juara 2 Musalsalah dari Jogoroto, Juara 3 Al Ikhlas Putra dari Jombang, MAN 7 Jombang dari Kudu.
Post a Comment