Dandim 0829 Hadiri Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Pemkab Bangkalan


Bangkalan, Komadan Distrik Militer (Dandim) 0829/Bangkalan Letkol Arm Dodot Sugeng Hariadi hadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila digelar di depan Kantor Pemkab Bangkalan Jalan. Soekarno Hatta No. 35  Bangkalan. Bupati Kab. Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron menjadi inpsektur upacara ini.


Upacara dimulai pukul 07.30 WIB, Senin (1/10/2018). Pukul 07.41 WIB, Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron didampingi Wakil Bupati Kabupaten Bangkalan Drs. Mohni, MM.memasuki lapangan upacara.

R. Abdul Latif Amin Imron mengenakan setelan jas warna biru dongker dengan dasi warna merah. Sedangkan Wakil Bupati mengenakan setelan jas warna abu-abu dengan dasi coklat.

 

Bupati langsung naik ke tempat yang telah disediakan. Upacara diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Setelah itu, peserta upacara memberikan hormat kepada Bupati. Komandan upacara juga melaporkan kepada Bupati untuk memulai upacara hari kesaktian Pancasila.

Para pejabat juga hadir dalam upacara. Mereka antara lain Dandim 0829/Bangkalan Letkol ARM Dodot Sugeng Hariadi, S.E, Danlanal BPO Letkol Laut (P) Teguh Wibowo, M.Tr.Hanla., Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan, SIK.,M.H., Kajari Bangkalan Badrut Tamam SH, Ka PN Bangkalan Susanti Arsy Wibawani, M.Hum., Ketua Pengadilan Agama Kab. Bangkalan Drs Abdul Samad, MH, Ketua DPRD Bangkalan Imron Rosyadi dan Sekda Kab. Bangkalan Dr. H. Eddy Moeljono.