Untuk Kesuksesan TMMD 103 Bondowoso Satgas Gelar Doa Bersama Warga


Bondowoso, Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103 wilayah Bondowoso bukan hanya melaksanakn kegiatan fisik, namun juga non fisik. Kali ini personel TMMD berupa program peningkatan keimanan dan ketaqwaan sebagai landasan moral warga dalam kehidupan sehari hari.

 

"Untuk merealisasikan hal tersebut, kemarin Jumat (19/10/2018) personel TMMD ke 103 dipimpin oleh Lettu Inf Nurhasan bersama Bapak Supandi Kepala Desa Solor beserta perangkat dan masyarakat melaksanakan doa bersama di rumah Bapak Kampung Wagiono Dusun Lalangan," ujar Dandim 0822 Bondowoso Letkol Inf Tamudji.

 

Acara yang dimulai jam 19.00 WIB tersebut dikemas dalam bentuk khotmil qur'an yang berlangsung dengan khusyuk. Kegiatan itu sekaligus diisi kulaih tujuh menit (kultum) oleh personel Satgas TMMD Koptu Fathurrohim dari Bintaltem 083/BDJ

 

Tampak hadir dalam kegiatan itu yaitu KH Muzakki Ridwan Pengasuh Ponpes Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo Situbondo, Ustadz H. Barri Sahlawi dan Ustadz H. Nawawi Maksum Ponpes Nurut Taqwa Grujukan Bondowoso dan ratusan warga yang sangat antusias.