Babinsa Koramil Jajaran Kodim Surabaya Selatan Pengamanan Gerak Jalan Perjuangan Mojosuro


mediasurabaya.com , SURABAYA - Anggota Koramil jajaran Kodim 0832/Surabaya Selatan melaksanakan pemantauan, sekaligus pengamanan Gerak Jalan Perjuangan Mojokerto - Surabaya (GJP - Mojosuro) dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, yang digelar pada hari Sabtu (01/12/2018).

Dari lokasi, Babinsa wilayah Kelurahan Jajartunggal Sertu Sumadi melaporkan kepada posko kodim pada pukul 21.00 WIB, terkait dengan pelaksanaan gerak jalan Mojokerto-Surabaya.

"Sementara di seputaran Bangjo Kedurus sampai Bangjo Tol Gunungsari Jalan Raya Mastrip Gogor Kelurahan Jajartunggal Wiyung Surabaya, kondisi lalin (lalu lintas) padat lancar", ungkapnya.

Anggota Koramil 0832/06 Karangpilang itu juga menginformasikan, baik penonton dan pedagang, serta peserta gerak jalan situasinya berjalan tertib dan aman.

"Penonton dan pedagang ramai tertib, sedangkan peserta yang sudah lewat tertib dan aman. Secara keseluruhan masih aman dan terkendali, kegiatan masih berlangsung ada perkembangan dilaporkan", tandas Sertu Sumadi, saat itu bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Doni widodo dan Jajaran Polsek Wiyung, serta Polrestabes Surabaya.

Sedangkan untuk perempatan Jalan Diponegoro - Kutai, pengamanan dilakukan oleh Anggota Koramil 0832/04 Wonokromo, yang saat itu juga bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan Satlantas Polsek Wonokromo

Informasi yang berhasil dihimpun, Gerak Jalan Perjuangan Mojokerto - Surabaya menempuh jarak 56 KM dimulai pukul 15.00 WIB, diberangkatkan oleh Gubernur Jatim Soekarwo.

Start dari Lapangan Raden Wijaya, Kelurahan Surodinawan, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto dan finish di Tugu Pahlawan, Kota Surabaya. [/Gun]