Kodim 0829/Bangkalan Gelar Peringatan Hari Ibu ke-90



Bangkalan, Komandan Distrik Militer (Dandim) 0829/Bangkalan Letkol Arm Dodot Sugeng Heriadi memimpin upacara memperingati hari Ibu ke 90 di halaman Makodim 0829/Bangkalan, Sabtu (22/12/2018).

Tahun ini mengusung tema "Bersama meningkatkan peran perempuan dan laki-laki dalam membangun ketahanan keluarga untuk kesejahteraan bangsa".

Dandim 0829/Bangkalan Letkol Arm Dodot Sugeng Heriadi  membacakan sambutan tertulis Menteri Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan anak mengatakan bahwa Hari lbu Indonesia lahir dari pergerakan bangsa Indonesia, dalam pergerakan kebangsaan kemerdekaan peran perempuan Indonesia menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan dalam perjuangan panjang bangsa ini untuk meraih kemerdekaannya.

Keterlibatan perempuan dibuktikan melalui Kongres Perempuan Pertama 22 Desember 1928 di Yogyakarta yang telah mengukuhkan semangat dan tekad bersama untuk mendorong kemerdekaan Indonesia, hakekat Peringatan Hari Ibu (PHI) setiap tahunnya adalah mengingatkan seluruh rakyat Indonesia.

Bagi generasi muda akan arti dan makna Hari lbu sebagai sebuah momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan dan kesatuan serta gerak perjuangan kaum perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia. maka PHI ditetapkan setiap tanggal 22 Desember sebagai hari nasional bukan hari libur.