Jelang Pembukaan Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI, Kodim 0832 Cek Kesiapan Paduan Suara SMA Kartika IV-3


mediasurabaya.com , SURABAYA - Wilayah Kodim 0832/Surabaya Selatan, khususnya Koramil 0832/04 Wonokromo di Lapangan Thor Surabaya akan dilaksanakan hajatan berskala Nasional, yaitu Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI yang akan diikuti oleh Tiga Angkatan, yaitu TNI AD, TNI AL dan TNI AU, digelar selama tiga hari, mulai Selasa, Rabu dan Kamis yakni tanggal 4, 5 dan 6 Desember 2018.

Siswa dan Siswi SMA Kartika IV-3 Surabaya, mengikuti Geladi Upacara Pembukaan Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI, di Lapangan Thor Surabaya, Senin (03/12/2018) pagi.

"Kehadiran Siswa dan Siswi SMA Kartika di lapangan Thor pada pagi hari ini, untuk berpartisipasi sebagai paduan suara pembukaan Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI Tahun 2018", ungkap Pasiter Kodim 0832/Surabaya Selatan saat melakukan pengecekan kesiapan paduan suara.

Rencananya, acara Pembukaan akan dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 04 Desember 2018 pukul 06.00 WIB, dibuka oleh Kasum TNI dan dihadiri oleh seluruh Pangkotama. [/Dik]