2 Mahasiswa WNI Jadi Korban Luka Gempa Susulan di Kumamoto


Foto: Reuters

Tokyo - Dua orang Warga Negara Indonesia (WNI) dikabarkan menjadi korban luka dalam gempa susulan yang terjadi di Prefektur Kumamoto, Kyushu Jepang, Jumat (15/4) dini hari. KBRI Tokyo memastikan keduanya telah mendapatkan penanganan medis.

"Sesuai dengan informasi yang didapatkan dari KBRI Tokyo, juga terdapat dua mahasiswa Indonesia yang mengalami luka-luka. Kedua WNI tersebut sudah mendapat penanganan medis dan berangsur pulih kembali," ujar juru bicara Kementerian Luar Negeri RI Armanatha Nasir dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Minggu (17/4/2016).

Sementara WNI yang beberapa waktu lalu telah kembali ke rumah karena dicabutnya tanda peringatan kembali mengungsi ke tempat yang telah ditentukan.

"Tim KBRI Tokyo saat ini juga telah berada di titik evakuasi untuk memberikan bahan makanan dan keperluan darurat lain bagi WNI yang membutuhkan," jelasnya.

Armanatha mengatakan KBRI Tokyo berjanji akan terus berkoordinasi dengan otoritas setempat serta jaringan masyarakat Indonesia di Jepang untuk memonitor perkembangan situasi pasca gempa.

Bagi yang ingin mengetahui informasi terkini terkait kondisi WNI di Jepang dapat menghubungi Hotline KBRI Tokyo di +81-80-3506-8612, Hotline KJRI Osaka di +81-80-31131003 dan e-mail di info@kbritokyo.jp, serta akun twitter @KBRITokyo. [ detik.com ]

(rni/dnu)