Jarvis Akan Terkejut jika Lorenzo Bertahan di Yamaha


Getty Images/Mirco Lazzari gp
London - Lin Jarvis, bos tim pabrikan Yamaha di MotoGP, tampaknya merasa Jorge Lorenzo memang telah memutuskan untuk pindah karena tak kunjung teken kontrak baru.

Kontrak Lorenzo dengan tim Movistar Yamaha akan habis saat musim ini berakhir. Berbeda dengan rekan setim sekaligus rivalnya, Valentino Rossi, Lorenzo belum menandatangani kontrak baru yang telah disodorkan Yamaha.

"Saya akan terkejut jika ia bertahan," kata Jarvis kepada Speedweek dan dilansir Foxsports.

"Saya bakal menyatakan bahwa peluang kami terus berkurang seiring dengan berlalunya hari-hari sejak kami menyodori Jorge sebuah kontrak baru.

"Dengan berlalunya hari, persentaesi kemungkinan ia pergi ke tim lain terus bertambah. Dan banyak hari yang sudah terlewati," tuturnya.

Lorenzo belakangan santer dihubungkan dengan Ducati. Bahkan ada laporan Lorenzo sudah mendatangani prakontrak dengan Ducati sebelum MotoGP Austin lalu. [ detik.com ]

(krs/rqi)