Peringatan Isro’ Mi’roj 1437 H di Masjid Raden Rahmad Kodim 0832




SURABAYA- Keluarga Besar Kodim 0832/Surabaya Selatan melaksanakan kegiatan Peringatan Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW (27 Rajab 1437 H/6 Mei 2016) bersama KH. Abdul Aziz, tema “Dengan Hikmah Peringatan Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW Kita Jadikan Landasan Untuk Meningkatkan Keimanan, Memelihara Persatuan Dan Kesatuan Demi Keutuhan Wilayah Dan Tetap Tegaknya NKRI”, dihadiri Danramil 0832/01 s.d. 0832/08, para Pa Staf, Sub Garnisun Tetap, beserta Anggota TNI dan PNS,” di Masjid Raden Rahmad Kodim 0832/ Surabaya Selatan Jl. Tegalsari 89 Surabaya, Rabu 4 Mei 2016 pukul 08.00 WIB.

Pembawa Acara Sertu A. Yasin dari Koramil 0832/03 Tegalsari, membuka acara dan mengucapkan terima kasih atas kedatangan Keluarga Besar Kodim 0832 untuk mengikuti Peringatan Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW. Dilanjutkan pembacaan Ayat Suci Al-Quran (Surat Al-Isra’) oleh PNS Akhmad, berikut artinya oleh Honorer Dwi Kirana A.

Sambutan Dandim 0832/Surabaya Selatan yang diwakili oleh Danramil 0832/03 Tegalsari Mayor Inf Mahfud Rofi’i, S.Pd, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Keluarga Besar Kodim 0832 atas kehadirannya dalam kegiatan ini. Dan penyampaian permohonan maaf karena Dandim 0832 berhalangan hadir, dikarenakan ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan. Permohonan bimbingan kepada Pembicara KH. Abdul Azis melalui ceramahnya, agar Keluarga Besar Kodim 0832 dapat menjalankan hidup dan aktivitas sehari-hari sesuai tuntunan Nabi Muhammad SAW. Semoga dalam peringatan Isro’ Mi’roj Keluarga Besar Kodim 0832 selalu diberikan keyakinan untuk menjalankan Tugas Pokok, sehingga selamat dunia akhirat. Bersama-sama kita renungkan apa yang akan menjadi penyampaian dari Bapak KH. Abdul Aziz.

Berikutnya ceramah oleh Bapak KH. Abdul Aziz, dalam penyampaiannya Peringatan Isro’ Mi’roj agar dapat menambah motivasi untuk menambah semangat beribadah kepada Allah SWT, bisa menjaga dan menyempurnakan Sholat 5 waktu sehari semalam. Ketika dapat menjalankan perintah Allah SWT, saat itu menjadi bukti mengabdi kepada Allah SWT. Harta dan Jabatan tidak ada manfaatnya jika tidak bisa menjalankan perintah-perintah Allah SWT. Nikmat tatkala ketika kita ingat diberi perintah dan larangan dari Allah SWT, hal ini merupakan nikmat paling besar yang diberikan oleh Allah SWT. Disaat kita susah maupun senang bila kita ingat kepada Allah SWT, maka Allah SWT akan selalu mengingat kita dan ingat kepada Allah SWT adalah dengan cara Zikir dan Sholat.

Menjaga Sholat dan benar-benar niat menghadap serta khusuk hanya kepada Allah SWT, maka jaminan dari Allah SWT adalah diberikan kelancaran dan dijauhkan dari kesulitan hidup serta diberi perlindungan oleh Allah SWT. Perbanyak doa dan amalan yang ditujukan kepada Allah SWT, akan tetapi doa dan amalan tersebut harus diikuti dengan pribadi dan tingkah laku yang baik yang semuanya harus diniatkan semata-mata hanya untuk mendapat Ridho Allah SWT. Akhir ceramah KH. Abdul Aziz mengajak Anggota TNI dan PNS menanamkan pada diri untuk ikhlas kepada Allah SWT.

Peringatan Isro’ Mi’roj selesai pukul 09.30 WIB dilanjutkan foto bersama Bapak KH. Abdul Aziz. Selama pelaksanaan peringatan Isro’ Mi’roj di Masjid Raden Rahmad Kodim 0832 berjalan dengan tertib dan lancar. 
[ kodim 0832 ] 

(MCDim0832_Srt Ags )